Jumaat, 4 Januari 2013

Sindikasi news.okezone.com

Sindikasi news.okezone.com


Demokrat Masih Bingung Tunjuk Kader untuk Jabat Menpora

Posted: 04 Jan 2013 01:06 AM PST

JAKARTA - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) memutuskan agar pengganti Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) kembali diisi oleh kader Partai. Namun begitu, Partai Demokrat hingga kini belum memutuskan siapa yang akan diutus sebagai sebagai pengganti Andi Alifian Malaranggeng itu.

Wasekjen Demokrat, Saan Mustopa, mengatakan partainya memiliki banyak kader yang kompeten untuk menduduki posisi Menpora. Namun, siapapun yang menduduki Menpora nantinya harus memiliki semangat memperbaiki kondisi pemuda dan olahraga di Tanah Air.

"Tidak ada dikotomi yang muda atau bukan, yang penting punya semangat untuk memperbaiki keadaan pemuda dan olahraga kita menjadi lebih baik," kata Saan, kepada wartawan, di kantor KPU, Jakarta, Jumat (4/1/2012).

PD sendiri, kata dia, belum membicarakan siapa saja nama-nama yang akan menduduki posisi sebagai Menpora. "Di PD kan ada mekanisme strategis seperti penetapan siapa yang akan nanti diusung menjadi menteri," jelasnya.

Saan menjelaskan, nama-nama yang akan diajukan nantinya akan dibicarakan dalam rapat Majelis Dewan Pertimbangan PD. "Di situ akan dibicarakan siapa kader kader ditempatkan di pos pos seperti itu. Hingga saat ini saya belum mendengar siapa yang ditempatkan di pos pos itu, terkait soal menpora," tegasnya.

Dikatakannya, siapapun yang akan menduduki posisi Menpora nantinya tetap diserahkan karena presiden. Alasannya, hal itu merupakan hak prerogratif presiden.

Menanggapi dua nama kader PD yang beredar untuk dicalonkan sebagai Menpora, yakni Ramadhan Pohan dan Fauzi Bowo, Saan mengakui bila PD belum menentukan siapa nama kader yang akan menduduki Menpora. "PD belum putuskan itu," pungkasnya.

(ded)

Ikan Pari Sepanjang 6 Meter Hebohkan Warga

Posted: 04 Jan 2013 12:45 AM PST

MANOKWARI - Warga Manokwari, Papua Barat, dikejutkan dengan penangkapan seekor ikan pari raksasa di sekitar perairan Pantai Rendani, siang tadi.

Ikan sepanjang enam meter dan berbobot sekira satu ton tersebut diduga terjerat tali jaring nelayan di laut.

Beberapa warga menarik ikan tersebut ke bibir pantai dengan peralatan seadanya. Upaya untuk mengangkat ke darat gagal karena bobot ikan terlalu berat.

Penemuan ikan pari raksasa itu sontak mengundang perhatian warga. Pasalnya, di Manokwari ini merupakan kasus pertama.

"Kami tarik ke pinggir pantai, ikan itu masih hidup. Tapi beberapa jam kemudian mati," kata Marko Wanma, nelayan yang menemukan ikan tersebut, Jumat (4/1/2013).

Setelah berbagai upaya dilakukan untuk mengangkat ikan ke darat gagal, termasuk menggunakan mobil, warga akhirnya memotong ikan tersebut untuk dikonsumsi dagingnya.

(Mathias Ryan/Sindo TV/ton)

Tiada ulasan:

Catat Ulasan