Isnin, 2 April 2012

Sindikasi lifestyle.okezone.com

Sindikasi lifestyle.okezone.com


Sembilan Hal Terlarang Diungkap pada Suami

Posted: 02 Apr 2012 10:24 AM PDT

MESKIPUN pasangan sendiri, Anda perlu menjaga hatinya dari hal-hal yang tidak sepantasnya diutarakan. Simak contekannya ini.

 
Kelanggengan hubungan tak serta merta berasal dari keharmonisan yang terjalin antara pasangan suami dan istri di tempat tidur. Di luar itu, Anda pun perlu menjaga komunikasi dengan pernyataan positif saat berbincang dengan pasangan. Khusus wanita, dalam  hal ini sebaiknya senantiasa menjaga obrolan dengan suami dengan tidak mengatakan hal-hal yang menyakitkan.
 
Hindari hal-hal berikut pada suami seperti dipaparkan Judy Ford, psikiater dan pengarang "Every day Love", seperti dilansir Times of India.
 
- "Ya, saya sudah orgasme"
 
- Pernyataan kedua yang jangan pernah Anda ucapkan adalah, "Kamu sudah seperti ayahmu". Ini adalah ungkapan yang jahat dan meremehkan, kata Ford.
 
- Pernyataan selanjutnya terdengar sangat biasa, "Kapan kamu dapat pekerjaan baru?"
 
- Pernyataan menyakitkan nomor empat adalah, "Ibuku telah memeringatkan, kamu pasti akan melakukan ini!"
 
- Hal kelima adalah, "Tinggalkan saja, biar kulakukan sendiri!" . Tidak berarti ketika dia melakukannya dengan cara yang berbeda, Anda menganggapnya sebuah kesalahan.
 
- Pernyataan keenam yang dapat menghancurkan hati adalah, "Kamu selalu..." atau "Kamu tidak pernah..."
 
- Pernyataan ketujuh yang dapat memicu sesuatu yang serius adalah, "Apa kamu benar-benar berpikir celana itu bagus kamu pakai?" Dengan mengatakan ini, Anda menghina penampilannya tanpa menunjukkan perhatian pada kesehatannya, kata Ford.
 
- "Ugh, apa kita akan berkumpul dengan mereka lagi?" Hal ini menunjukkan Anda menghina teman-teman pilihannya.
 
- Hal yang terakhir adalah, "Tolong jaga anak-anak, tapi jangan lakukan ini, bawa mereka ke sini, jangan lupa ini dan sebagainya." Ini hanyalah pernyataan yang menjengkelkan suami. Jadi biarkan dirinya menjadi ayah sesuai keinginannya tanpa perlu diperintah-perintah sesuai keinginan Anda. (ind)
(tty)

Nikahi Wanita Lebih Tua Rentan Cibiran

Posted: 02 Apr 2012 05:55 AM PDT

MENJALANI pernikahan beda usia bukanlah sebuah masalah besar. Namun ketika pernikahan tersebut dijalani dengan kondisi wanita yang lebih tua biasanya bakal memunculkan pergunjingan yang mewarnai hubungan.

 
Bagi para pria, bersiaplah ketika memutuskan untuk menikahi wanita yang lebih tua. Pasalnya, sederet cibiran akan menghampiri. Berbagai tudingan negatif pun tak kalah menukik berdatangan menerpa. Dari mulai tuduhan pemanfaatan, meraih popularitas, menguasai harta, dan sebagainya.
 
Hal itupun diamini Psikolog dan Dosen Muda Fakultas Psikologi Universitas Padjadjaran, Bandung, Fredrick Dermawan Purba MPsi yang sempat berbincang dengan okezone.
 
"Biasanya sih kalau ada pria menikahi wanita yang lebih tua bisa jadi cibiran karena wanita itu kaya secara materi. Namun di luar itu, tidak hanya ucapan negatif yang dilayangkan, tapi juga beberapa hal positif. Mungkin bisa jadi karena wanitanya yang dewasa dan sosok 'ngemong' yang didapatkan si pria," tuturnya via sambungan telepon, Senin (02/4/2012).
 
Selain cibiran yang didapatkan, sang wanita pun tak serta merta bebas dari ancaman cibiran masyarakat sekitar. Berbagai persepsi tak sedap pun bakal dirasakannya. Misalnya saja, wanita dituduh seakan-akan memonopoli keadaan rumah tangga, terutama ketika konflik menerpa mereka. Pria yang menjadi suaminya akan dicibir jika mereka hanyalah mengikuti apa yang dikatakan sang istri semata.
 
"Layaknya seorang ibu dan anak, biasanya anaknya yang akan nurut dengan perkataan ibunya. Nah, itu biasanya juga terjadi pada hubungan yang pasangan wanitanya lebih tua dibandingkan prianya," imbuhnya. (ind)
(tty)

Tiada ulasan:

Catat Ulasan