Isnin, 22 April 2013

Sindikasi lifestyle.okezone.com

Sindikasi lifestyle.okezone.com


Ladies, Inilah Ragam Perawatan Cokelat

Posted: 22 Apr 2013 06:20 AM PDT

PERAWATAN tubuh yang biasa menggunakan cokelat, yaitu masker wajah, masker rambut, scrub, lulur badan, menicure, dan pedicure. Meski cocok untuk semua jenis kulit, cokelat lebih bermanfaat untuk jenis kulit yang kusam, kulit yang menua, dan kering.

 
Semua perawatan tersebut dapat Anda lakukan di salon-salon kecantikan yang menyediakan perawatan menggunakan cokelat. Berikut ini ragam perawatan cokelat, sebagaimana dilansir Mom & Kiddie.
 
Rambut
 
Perawatan rambut menggunakan black chocolate (masker) secara teratur akan mengontrol atau menyeimbangkan kelembapan kulit kepala dan memperbaiki kualitas batang rambut, sehingga mengurangi kerusakan dan kerontokan rambut. Pun dapat melembutkan rambut. Pengaplikasian masker rambut cokelat ini sama seperti perawatan creambath. Yang membedakan jenis krimnya. Untuk rambut yang sudah mengalami proses kimiawi - diluruskan atau diwarnai, lakukanlah pemaskeran rambut dengan cokelat sepekan sekali selama sebulan untuk hasil yang maksimal.
 
Wajah
 
Masker wajah. Masker coklat ini berfungsi melembapkan, melembutkan, memperhalus sekaligus mengencangkan kulit, mengangkat kotoran, sel kulit mati, kelebihan minyak, komedo dan mengecilkan pori-pori. Mencegah terjadinya kerutan dan memperlambat penuaan juga bisa diatasi dengan masker cokelat ini.
 
Biasanya, sebelum menggunakan masker cokelat, wajah Anda akan dibersihkan dulu, baru dioleskan masker cokelat secara merata ke wajah selama 15-30 menit. Lalu, angkat masker kemudian bilas dengan air.
 
Totok wajah. Manfaatnya, dapat mengurangi minus mata, mata lelah, relaksasi, mengencangkan wajah, mengurangi kerutan. Garis senyum (smile line) yang kendur juga dapat dikencangkan. Lama perawatan ini berkisar sejam.
 
Tubuh
 
Spa cokelat. Manfaatnya adalah memutihkan kulit, menyamarkan selulit, relaksasi tubuh, mencegah penuaan/keriput. Spa ini bisa memakan waktu berkisar 2,5 jam.
 
Lulur cokelat. Manfaatnya hampir sama dengan spa cokela, hanya saja lulur tidak memerlukan berendam. Proses perawatan berkisar dua jam.
 
Massage cokelat. Manfaatnya sama dengan lulur dan spa cokelat. Tubuh dipijat dengan cokelat parafin. Lalu, mandi. Lamanya massage kurang lebih 1,5-2 jam bergantung kebutuhan.
 
Tangan dan Kaki
 
Menicure & pedicure. Bermanfaat untuk membersihkan kulit mati pada tangan dan kaki, melembutkan, menghaluskan, sebagai anti aging (mengurangi kerutan), relaksasi, mengurangi stres, memperlancar peredaran darah.
 
Ultimate spa relaxation. Manfaatnya yaitu untuk relaksasi, menjaga kulit tangan dan kaki agar tetap halus, mengurangi kerutan/anti aging.
(tty)

Cantik dengan Cokelat, Tertarik?

Posted: 22 Apr 2013 06:04 AM PDT

SELAIN enak dikonsumsi, cokelat ternyata dapat dimanfaatkan sebagai bahan untuk menjaga kecantikan tubuh. Selain kaya manfaat, cokelat pun berkhasiat untuk kulit, rambut, dan kuku.

 
Ingin memiliki kulit cantik dengan cokelat? Simak penjelasan dr. Eddy Karta, SpKK, sebagaimana dilansir Mom & Kiddie.
 
Segudang Manfaat
 
- Melindungi kulit. Mengonsumsi cokelat juga dapat melindungi kulit dari sinar matahari karena ada senyawa flavonoid dalam cokelat yang merupakan antioksidan yang memerangi radikal bebas, namun tetap harus menggunakan tabir surya jika ingin berjemur/aktivitas pagi hingga siang hari. Flavonoid yang merupakan jenis antioksidan mengandung senyawa yang disebut epicatechins. Komponen ini memiliki sifat antiseptik dan anti-inflamasi yang melindungi kulit dari kerusakan yang disebabkan karena polusi dan bahan kimia berbahaya.
 
- Memperbaiki suasana hati. Konsumsi cokelat mampu membuat merasa lebih nyaman dan rileks.
 
- Melancarkan peredaran darah. Cokelat bersifat anti penggumpalan darah yang bekerja seperti aspirin. Sehingga makan cokelat akan melancarkan peredaran dan sirkulasi darah dalam tubuh.


- Meningkatkan konsentrasi. Masih berhubungan dengan sirkulasi darah dalam tubuh, makan cokelat akhirnya juga bisa membuat Anda lebih sadar dan waspada. Sehingga ketika Anda mengerjakan sesuatu, Anda lebih bisa berkonsentrasi.


- Selain itu cokelat juga dapat membuat kulit lebih halus dan tampak lebih muda. Kandungan flavonoid dalam cokelat menurut penelitian dapat membantu mempertahankan kolagen dan dapat melawan kerusakan akibat sinar matahari.
 
Jenis cokelat
 
Cokelat yang sering dikonsumsi biasanya memiliki kandungan kakao (biji cokelat) sedikit, yaitu rata-rata kurang dari 20 persen, bahkan ada yang kurang dari 7 persen. Dark chocolate mengandung 70 persen kokoa, white chocolate mengandung 30 persen kokoa dan milk chocolate mengandung sedikit kokoa. Jadi, dark chocolate dan white chocolate baik dan aman untuk kulit, karena mengandung tinggi kokoa serta rendah gula dan lemak jenuh.
 
Penting Diperhatikan!
 
Jika ingin menggunakan cokelat untuk perawatan, hal berikut penting diperhatikan:
 
- Umumnya produk yang mengandung cokelat memiliki efek samping yang minimal, namun dapat timbul reaksi alergi bila terdapat respons sensitif terhadap zat kimia lain yang terdapat dalam produk cokelat tersebut.
 
- Hal-hal yang harus dicermati ketika menggunakan cokelat untuk kulit ialah kondisi kulit, keluhan kulit, bentuk sediaan produk cokelat (masker wajah, lulur badan, scrub badan).
 
- Dalam penggunaan produk cokelat untuk kulit yaitu pemakaiannya disesuaikan dengan kebutuhan kulit, kondisi kulit, produk cokelat yang sudah tersertifikasi BPOM serta memperhatikan tanggal kedaluwarsa produk cokelat tersebut.
(tty)

Tiada ulasan:

Catat Ulasan