Isnin, 26 September 2011

Sindikasi lifestyle.okezone.com

Sindikasi lifestyle.okezone.com


Bolehkah Kencani Mantan Pacar Sahabat?

Posted: 26 Sep 2011 06:19 AM PDT

Lifestyle » Lust and Love » Bolehkah Kencani Mantan Pacar Sahabat?
Senin, 26 September 2011 - 20:19 wib

Fitri Yulianti - Okezone

ANDA akhirnya bertemu dengan pria sempurna. Sayangnya, dia ternyata mantan kekasih sahabat Anda. Adakah jalan untuk mengubah hubungan menjadi "disetujui" oleh sahabat?
 
Jennifer Oikle PhD, psikolog hubungan situs MySoulmateSolution memberi saran apa yang perlu Anda pertimbangkan sebelum berkencan dengan mantan kekasih sahabat. Aturan utama adalah rasa hormat.
 
"Pria bisa datang dan pergi, tapi persahabatan berakar pada kepercayaan. Jadi bisa atau tidak berkencan dengan mantan kekasih sahabat tergantung pada hubungan Anda dengan sahabat dan bagaimana pendapatnya tentang hubungan Anda," katanya, seperti dilansir Galtime.
 
Sarannya, pertama cari tahu bagaimana hubungan si dia dengan sahabat Anda dulu. Apakah hanya hubungan singkat lalu putus atau apakah mereka sempat berencana menikah? Juga, bagaimana niat Anda untuk membawa hubungan, apakah ingin menikah atau hanya senang-senang?
 
Selanjutnya, lakukan percakapan dengan sahabat Anda dan biarkan dia tahu maksud Anda. Jennifer mengatakan, jika mereka hanya kencan biasa, Anda harus memberi tahu rencana berpacaran dengan mantan kekasihnya. Tapi jika hubungan keduanya cukup dalam, maka Anda butuh usaha lebih.
 
"Sebaiknya Anda meminta izin ingin berhubungan serius dengan mantan kekasihnya. Jadi, hubungan memang harus didahulukan, tapi bersikap menghormati persahabatan juga penting," ujarnya.
 
Tentu saja, jangan kaget bila dia tidak menyetujui hubungan Anda berdua. "Sebagian orang berpikir tidak masalah sahabatnya berkencan dengan mantan kekasihnya, sebagian berpikir itu masalah, sedangkan sebagian lain tergantung pada kondisinya," jelasnya.
 
Dalam kasus apapun, hindari godaan untuk menelikung dari belakang karena sahabat Anda pasti selalu akan mencari tahu kondisi terbaru mantannya. Dan, perasaan dikhianati selalu sulit dimaafkan.
 
"Dia mungkin mengatakan tidak masalah Anda berkencan dengan mantannya, tetapi dia tidak bisa memaafkan kebohongan Anda, yang melunturkan segala kepercayaan dan rasa hormat dalam pertemanan," tukasnya.
 
Dia mungkin butuh waktu untuk bangkit dari luka putus cinta. Anda juga hanya perlu waktu tepat untuk menunggu responsnya.
 
"Terpenting adalah tetap peka terhadap sahabat Anda dan berempati dengan perasaannya. Anda masih bisa menjadi bahunya untuk bersandar dan menawarkan dukungan," katanya.
 
"Anda dapat meminta apa yang dia butuhkan untuk merasa lebih baik, juga sebaliknya. Selanjutnya, batasan antaran hubungan dan pertemanan akan terbangun dengan sendirinya," tutupnya.

(tty)

Siasat Kaki Bebas Nyeri Saat Pakai High Heels

Posted: 26 Sep 2011 05:50 AM PDT

Lifestyle » Fit and Beauty » Siasat Kaki Bebas Nyeri Saat Pakai High Heels
Senin, 26 September 2011 - 19:50 wib

Dwi Indah Nurcahyani - Okezone

MESKI melelahkan, high heels banyak dipilih wanita untuk menyempurnakan tampilannya. Agar kaki Anda tetap sehat menggunakan sepatu yang bertumpu di tumit, inilah siasat bisa Anda coba.

 
Menggunakan sepatu high heels memang menjadi favorit wanita manapun. Hal itu memang tidak mengherankan. Pasalnya, sepatu tersebut membuat penggunanya kian jenjang dan terlihat seksi. Agar Anda terbebas dari nyeri tumit usai menggunakan sepatu tersebut, Stephen Strain, seorang podiatrist berbagi siasat sehatnya, seperti dirilis Dailymail, Senin (26/9/2011).
 
Batasi penggunaan high heels
 
Menggunakan sepatu jenis ini terlalu sering sangat tidak baik bagi otot kaki dan betis Anda. Idealnya, Anda perlu menggunakannya dengan ukuran heels sedang untuk beberapa hari dan mengenakan yang lebih tinggi sesekali saja. Dengan cara ini, tubuh pun tak akan terlalu lelah menopang tubuh Anda.
 
Lakukan peregangan otot
 
Meregangkan otot di pagi hari dapat membantu peredaran darah berjalan lancar. Yoga adalah cara terbaik untuk membuat semua otot bekerja dengan baik. Atau dengan kaki telanjang, membungkuklah sejenak dan mencoba menyentuh jari kaki Anda. Luruskan kaki Anda agar badan terasa rileks. Perlahan-lahan, membungkuklah kembali dan tahan selama sepuluh detik. Ulangi agenda ini selama tiga kali.
 
Mandi air hangat
 
Mandi air hangat dapat membantu meringankan otot-otot lelah. Coba tambahkan garam yang sarat dengan mineral alami termasuk magnesium dan sulfat. Magnesium yang terserap kulit dapat membantu jaringan tubuh bekerja sempurna.
 
Memanjakan kaki Anda
 
Melakukan pedikur sesekali waktu dapat melegakan kaki yang setiap harinya terbungkus high heels. Selain menghilangkan lelah, kuku Anda pun tampak bersih dan rapi sehingga tak akan menimbulkan rasa sakit ketika menggunakan sepatu yang terlalu ketat.
 
Berikan beberapa hari libur mengenakan high heels
 
Setelah berhari-hari menggunakan high heels, ide terbaik untuk memanjakan kaki Anda adalah memberinya kesempatan untuk bersantai sejenak. Berjalanlah dengan bertelanjang kaki sehingga kaki dapat bernafas lega setelah berhari-hari tertutup dan tersiksa.
(tty)

Tiada ulasan:

Catat Ulasan