Isnin, 1 Ogos 2011

Sindikasi news.okezone.com

Sindikasi news.okezone.com


Dalglish: Tur Liverpool Tidak Berpengaruh Buruk

Posted: 01 Aug 2011 11:15 PM PDT

LIVERPOOL - Masa pramusim dimanfaatkan Liverpool untuk melakukan serangkaian laga ujicoba. Beberapa pihak menganggap hal ini akan berpengaruh pada kondisi fisik pemain Liverpool namun dibantah oleh manajer Kenny Dalglish.
 
Kenny Dalglish yakin tidak ada pengaruh berarti dari tur pramusim yang dilakukan tim asal kota pelabuhan tersebut. Tercatat bahwa klub pengoleksi 18 gelar juara Liga Inggris ini telah mengunjungu China, Malaysia, Singapura, serta Turki dan Norwegia.
 
"Perjalanan ini penting untuk masa sekarang karena kepopuleran dari klub. Ini salah satu hal yang harus kami lakukan dan sesuatu yang kami senang melakukannya," tutur Dalglish dilansir dari Tribalfootball, Selasa (2/8/2011).
 
"Anda ingin menunjukkan rasa terimakasih untuk masyarakat atas dukungan fantastis mereka. Datang kesini banyak kesamaan (dengan di kandang), ini adalah kenikmatan bisa datang dan bermain disini," tambahnya.
 
Mantan penyerang Liverpool ini benar-benar yakin tidak ada pengaruh buruk dari perjalanan mereka di masa pramusim. Dalglish pun yakin apa yang dikerjakan tim yang bermarkas di Anfield ini tetaplah normal dan tidak terganggu.
 
"Kami mempunyai sedikit perjalanan tetapi inilah yang harus diharapkan. Bagaimanapun hal ini tidak akan mengganggu bentuk dan performa yang sedang kita lakukan," tandasnya.
 
(seb)

Full Feed Generated by Get Full RSS, sponsored by Used Car Search.

Pekan Ini, Sneijder Berkostum Setan Merah

Posted: 01 Aug 2011 11:05 PM PDT

MANCHESTER – Gelandang Inter Milan Wesley Sneijder akan menjadi punggawa Manchester United pekan ini, jika dia bersedia menegosiasikan ulang gajinya di Premier League.
 
I Nerazzurri kabarnya sudah menerima tawaran 30 juta pounds yang diajukan United akhir pekan lalu. Setan Merah hanya perlu melakukan pembicaraan formal dengan pihak Inter, yang kabarnya akan dilakukan akhir pekan ini.
 
Satu-satunya masalah yang akan menjadi kendala pembelian Sneijder adalah permintaan gaji yang terlalu tinggi. Mantan gelandang Real Madrid tetap meminta bayaran 190 ribu pounds per pekan, yang akan menjadikannya daftar pemain mahal di Old Trafford.
 
Untuk mengantisipasi masalah ini, skuad besutan Sir Alex Ferguson akan memulai pembicaraan serius untuk mengajukan skala gaji pokok dengan tambahan sejumlah bonus di sepanjang masa kontrak Sneijder, demikian dikutip Emirates247.com, Selasa (2/8/2011).
 
Fergie sendiri kabarnya sudah berbicara dengan Chief Executive David Gill, tentang prospek gaji Sneijder yang diharapkan tidak merusak standar gaji di Old Trafford.
 
Agen pemain yang bersangkutan diberitakan akan terbang ke London sebelum akhir pekan ini dan United berharap bisa merampungkan negosiasi sebelum kick off Premier League 13 Agustus mendatang.
(wei)

Full Feed Generated by Get Full RSS, sponsored by Used Car Search.

Tiada ulasan:

Catat Ulasan