Khamis, 14 Julai 2011

Sindikasi lifestyle.okezone.com

Sindikasi lifestyle.okezone.com


Rutin Ngeseks Cegah Serangan Disfungsi Ereksi

Posted: 14 Jul 2011 10:02 AM PDT

Lifestyle » Lust and Love » Rutin Ngeseks Cegah Serangan Disfungsi Ereksi
Jum'at, 15 Juli 2011 - 00:02 wib

Dwi Indah Nurcahyani - Okezone

SEKS ternyata tak hanya mendatangkan kenikmatan bagi para pelakunya, tapi juga menghasilkan sejuta manfaat kesehatan. Apa sajakah itu?

 
Di balik kenikmatan yang tersimpan di dalam agenda seks, sejuta manfaat terselip di dalamnya. Seks dipercaya membuat pasangan yang aktif melakukannya terlihat lebih muda. Tak hanya itu, seks pun dapat meningkatkan produksi vitamin D bagi kulit seperti diungkapkan seorang pakar dan dirilis Times of India. Berikut ini sejuta manfaat lain yang dihasilkan dari berhubungan seks.
 
Jantung Anda terpompa teratur
 
Persepsi bahwa pria lebih berisiko terkena serangan jantung saat bercinta adalah keliru, kata profesor Peter Weisberg dari British Heart Foundation. Dia mengatakan, bahwa tidak ada bukti bahwa pria yang berhubungan seks secara rutin di usia 30, 40, dan 50-an terkena serangan tersebut.
 
Mencegah disfungsi ereksi
 
Ilmuwan Finlandia menemukan, bahwa pria yang berhubungan seks setidaknya dua kali dalam sepekan cenderung terhindar dari disfungsi ereksi di kemudian hari.
 
Meredakan stres
 
"Stres dapat mendatangkan efek pada libido Anda dan seks adalah pereda stres alami yang paling efektif," kata Dr Irvine Hendrix dikutip Daily Star.
 
Membakar kalori
"Seks adalah olahraga dengan intensitas rendah yang bisa membantu membakar kalori jika dilakukan minimal 30 menit," kata Gillian Reeves, Group Exercise Manager di Virgin Active.

Melepaskan hormon bahagia
 
"Seks akan melepaskan endorphin yang membuat Anda merasa lebih rileks sehingga Anda pun dapat merasakan kenikmatan hebat pada saat yang sama," kata Reeves.

Membuat tubuh tetap fit
 
"Jika Anda menginginkan penampilan fisik yang baik, maka terlibat dalam aktifitas fisik seperti seks adalah jalan terbaik," kata Dr Pamela Peeke. "Seks melibatkan banyak aktivitas otot, sehingga Anda pun tetap merasa bugar dan kencang," tambahnya.
 
Terlihat lebih muda
 
Pakar anti aging, Dr Eric Braverman menganggap kehidupan seks yang aktif dapat membantu Anda terlihat muda dan meningkatkan produksi vitamin D pada kulit.
 
Membuat hidup lebih lama
 
Pria yang berhubungan seks sekali dalam sebulan memiliki dua kali lipat risiko kematian prematur dibandingkan mereka yang berhubungan seks dua kali sepekan, seperti diungkap sebuah penelitian di Wales.

(tty) Full Feed Generated by Get Full RSS, sponsored by USA Best Price.

Tetap Bugar Saat di Kantor? Ini Triknya!

Posted: 14 Jul 2011 05:21 AM PDT

Lifestyle » Fit and Beauty » Tetap Bugar Saat di Kantor? Ini Triknya!
Kamis, 14 Juli 2011 - 19:21 wib

Dwi Indah Nurcahyani - Okezone

MINIMNYA waktu bukan menjadi alasan bahwa urusan olahraga terabaikan. Siasati dengan aksi bugar agar stamina Anda senantiasa terjaga.

 
Bagi para pekerja aktif, urusan olahraga mungkin menjadi urusan kesekian. Alasan minimnya waktu, kelelahan hingga rasa malas yang menyerang menjadi faktor yang membuat mereka enggan melakukan olahraga.
 
Padahal, gaya hidup saat ini sangatlah tidak wajar dan berbeda dengan orang terdahulu. Jika dulu orang akan beraktivitas lebih dari satu tempat, maka saat ini banyak orang menghabiskan waktu di satu tempat selama seharian penuh. Bahkan, penelitian menunjukkan bahwa munculnya pekerja menetap adalah bagian dari masalah yang dapat menyebabkan epidemi obesitas. Hal itu dikarenakan berada di tempat yang sama dalam jangka waktu lama membuat tubuh tidak sehat, lesu, dan kurang bergairah. Tak jarang, timbunan lemak pun makin menumpuk karena para individu tersebut minim aktivitas.
 
Saat ini, banyak orang melewatkan makan siang di depan komputer dan tidak beranjak dari meja mereka.  Padahal, penelitian menemukan bahwa istirahat kecil sekalipun akan mendatangkan perbedaan positif bagi kesehatan tubuh. Nah, untuk menyiasati kekurangan aktivitas tersebut, Anda dapat melakukan hal-hal berikut seperti diulas Healthmeup.
 
Tetap aktif sepanjang hari
 
Berjalanlah dan berbicara dengan "handsfree" sebanyak mungkin atau berdiri selama mungkin saat melakukan pertemuan atau bahkan berdiri sejenak saat bekerja jika Anda tidak memiliki banyak tugas untuk diketik. Berjalanlah selama istirahat makan siang kemudian kembali lagi ke meja kerja Anda. Meski terlihat sepele, aktivitas ini dapat memertahankan kebugaran Anda.
 
Meregangkan jari sejenak
 
Ketika tidak ada ketikan, pulihkan jemari Anda dengan meremas balon karet yang lentur atau karet rambut. Ambil sisinya sejenak dan remaslah. Lakukan ini setiap kali Anda memiliki waktu luang di rumah baik sambil menonton acara televisi, saat mengemudi atau sedang membaca buku.  Cara ini sangat ampuh membuat jari-jari Anda tetap terlihat rileks dan tidak kaku karena terlalu banyak menari-nari di atas keyboard.
 
Jaga posisi bahu saat duduk
 
Jika Anda sedang duduk, biasakan untuk membuat posisi duduk dengan posisi ke arah monitor komputer di mana bahu Anda berada sedikit di atas pandangan mata. Hal ini akan membantu Anda melihat lurus ke depan tanpa perlu memiringkan kepala ke bawah yang menyebabkan  Anda tergelincir atau merosot. Selain itu, kebiasaan sederhana ini akan membantu Anda terhindar dari nyeri punggu, leher dan bahu yang umum terjadi.
(tty) Full Feed Generated by Get Full RSS, sponsored by USA Best Price.

Tiada ulasan:

Catat Ulasan