Khamis, 17 Mac 2011

Sindikasi international.okezone.com

Sindikasi international.okezone.com


Iran Tarik Dubesnya dari Bahrain

Posted: 17 Mar 2011 05:10 AM PDT

TEHERAN - Iran memanggil duta besarnya dari Bahrain. Langkah ini diambil sebagai bentuk protes atas penangkapan yang dilakukan terhadap pengunjuk rasa anti-pemerintah.


Keputusan Iran dipastikan karena para pengunjuk rasa tersebut sebagian besar merupakan warga Muslim Syiah. Iran sendiri didominasi oleh Muslim Syiah dalam pemerintahannya, demikian dilansir Associated Press, Kamis (17/3/2011).


Menurut televisi Iran, Duta Besar Mahdi Aghajafari ditarik kembali dari Manama untuk dimintai konsultasi mengenai situasi yang terjadi saat ini di Bahrain. 

Sebelumnya Negeri Mahmoud Ahmadinejad telah melayangkan protes kepada Bahrain karena membiarkan pasukan Arab Saudi membantu mereka untuk mengatasi aksi protes.


Dari lanjutan protes yang terjadi di Bahrain saat ini. Enam tokoh oposisi pemerintah dilaporkan telah ditangkap. Mereka dianggap terlibat dalam segala bentuk protes yang terjadi di negera tersebut.


Penangkapan dilakukan beberapa jam setelah pasukan keamanan menyerbu alun-alun Mutiara, di Manama. Mereka membubarkan paksa para pengunjuk rasa yang berkemah di sana. Jam malam pun langsung diberlakukan usai pembubaran pengunjuk rasa.


Enam orang dilaporkan tewas dalam operasi yang dilakukan polisi. Korban tewas termasuk tiga anggota polisi yang terlibat dalam bentrokan dengan pengunjuk rasa.

(faj) Full Feed Generated by Get Full RSS, sponsored by USA Best Price.

Jepang Mulai Bersih-bersih

Posted: 17 Mar 2011 04:31 AM PDT

TOKYO - Pencarian korban gempa dan tsunami yang melanda Jepang mulai melebar ke wilayah yang tadinya tidak dapat dijangkau. 

Sementara pemerintah saat ini terus menunjukan hasil dalam upaya membersihkan puing-puing akibat gempa dan tsunami.


Pada daerah yang terkena imbas parah akibat gempa dan tsunami seperti Rikuzentakata di Iwate, proses pembersihan membantu pasukan bela diri Jepang untuk membangun jalan. Jalan tersebut digunakan oleh regu penyelamat untuk menyentuh korban di wilayah yang terpencil.


"Ada beberapa wilayah yang tidak dapat disentuh oleh regu penyelamat. Namun setelah dibersihkan, saat ini kami dapat bepergian kemana pun," menurut Walikota Rikuzetaka Futoshi Toba seperti dikutip kantor berita Kyodo, Kamis (17/3/2011).


Sementara Pemerintah Prefektur Miyagi dipastikan mulai dapat menyalurkan bantuan ke wilayah yang terisolir. Bantuan tersebut akan didistribusikan melakukan jalur udara. 


Keadaan makin dipermudah dengan Bandara Sendai yang mulai dibuka kembali pada satu bagian landasannya. Sebelumnya bandara ini tenggelam pada beberapa bagiannya, saat gempa berkekuatan 9 skala richter (SR) melanda Jepang 11 Maret lalu.


Bagian landasan yang dibuka tersebut digunakan oleh pihak kepolisian dan pesawat milik pasukan bela diri Jepang untuk mendistribusikan bantuan. Namun belum dapat dipastikan kapan pesawat komersial diperbolehkan untuk mendarat di bandara itu.

Full Feed Generated by Get Full RSS, sponsored by USA Best Price.

Tiada ulasan:

Catat Ulasan