Sabtu, 4 Jun 2011

Sindikasi international.okezone.com

Sindikasi international.okezone.com


Ahmadinejad Hadiri 22 Tahun Meninggalnya Ayatullah Khomeini

Posted: 04 Jun 2011 03:42 AM PDT

TEHRAN - Warga Iran pada Sabtu ini memperingati 22 tahun meninggalnya ulama besar Ayatullah Ruhullah Khomeini, pelopor Republik Islam Iran.

Peringatan ini diadakan di Makam Khomeini yang terletak di selatan Tehran.

Puluhan ribu warga, termasuk di dalamnya pejabat politik dan militer. Turut hadir pula Ayatullah Ali Khamenei, penerus Khomeini, dan Presiden Mahmoud Ahmadinejad.

Demikian seperti yang diberitakan Deutsche Presse, Sabtu (4/6/2011).

Imam Khomeini adalah seseorang penggagas revolusi Islam yang mengakhiri pemerintahan rezim diktator Iran dan juga merupakan seorang pengusung demokrasi di negara tersebut.

Penerus dari Imam Khomeini, Ayatullah Ali Khamenei menyatakan, 32 tahun pascarevolusi generasi baru Iran masih berpegang teguh pada prinsip Imam Khomeini.(rhs)

Full Feed Generated by Get Full RSS, sponsored by USA Best Price.

PBB Ingatkan Sudan Terkait Pembersihan Etnis

Posted: 04 Jun 2011 03:06 AM PDT

JUBA - Persatuan Bangsa Bangsa (PBB) memperingatkan Sudan bahwa aktivitas pergelutannya di Abyei, dapat menjurus ke pembersihan etnis.

Ini dianggap pembersihan etnis apabila puluhan ribu warga yang melarikan diri tidak kembali ke ranah tempat tinggalnya.

"Serangan dan okupasi pasukan Sudan di Abyei menyebabkan 30 ribu penduduk melarikan diri ke Ngok Dinka. Bila mereka semua tidak kembali ke tempat tinggalnya lagi, hal ini sama saja dengan pembersihan etnis," demikian laporan PBB terkait masalah Sudan, seperti yang dilansir Associated Press, Sabtu (4/6/2011).

Pembersihan etnis merupakan suatu tindakan politis berupa kekerasan atau teror yang dilakukan oleh satu kelompok etnis yang ditujukan untuk memusnahkan etnis lainnya.

Pembersihan etnis melanggar hukum internasional termasuk hukum humaniter dan HAM. Pelaku pembersihan etnis juga dikategorikan sebagai seorang penjahat perang.

Sebelumnya, Sudan menginginkan pasukan perdamaian PBB meninggalkan teritorialnya ketika Sudan Selatan merdeka.(rhs)

Full Feed Generated by Get Full RSS, sponsored by USA Best Price.

Tiada ulasan:

Catat Ulasan