Sabtu, 17 September 2011

ANTARA - Berita Terkini

ANTARA - Berita Terkini


Israel perkuat keamanan jelang Palestina di PBB

Posted: 17 Sep 2011 05:17 PM PDT

Ramallah (ANTARA News/Xinhua-0ANA) - Israel pada Sabtu meningkatkan pasukan keamanan di Tepi Barat karena takut terjadi pemberontakan beberapa hari sebelum permohonan Palestina untuk menjadi anggota penuh PBB, kata para saksi mata.

Serdadu Israel menghentikan orang-orang Palestina yang bergerak dengan mobil-mobil mereka melalui dua pos pemeriksaan utama yang menghubungkan kota-kota Tepi Barat dengan Yerusalem Timur, kata para saksi.

Mereka menambahkan bahwa pos-pos pemeriksaan lebih banyak ditempatkan di persimpangan utama di Tepi Barat.

Pada Jumat, Radio Israel melaporkan bahwa satu pasukan tambahan berkekuatan 1,500 tentara akan dikerahkan di Tepi Barat untuk menghadapi kekerasan dari pihak Palestina.

Israel juga mengambil langkah-langkah keamanan di sekitar permukiman Yahudi di sana untuk mencegah bentrokan antara pemukim Yahudi dengan warga Palestina, pemilik sah wilayah itu yang dicaplok Israel dalam Perang 1967 dan dikutuk oleh masyarakat internasional.

Rakyat Palestina berencana mengadakan demonstrasi massa untuk mendukung kepemimpinan mereka mengupayakan keanggotaan di PBB.

Permintaan Palestina akan disampaikan melalui Dewan Keamanan PBB pada 23 September.

Sejumlah besar negara telah menyatakan dukungannya terhadap pengakuan Palestina sebagai negara dan sebagai anggota penuh PBB, suatu kenyataan yang membuat Israel dan AS semakin meningkatkan diplomasinya untuk menggagalkan upaya Palestina yang mendapat dukungan luas itu.

Sementara itu, ratusan wanita menunjukkan di kedua sisi pos Qalandya yang menghubungkan Ramallah dan Yerusalem.

Demonstrasi berakhir tanpa bentrokan meskipun kehadiran berat tentara Israel yang mencegah wanita dari melewati pos pemeriksaan.
(H-AK/B009)

Editor: Ruslan Burhani

COPYRIGHT © 2011

Ikuti berita terkini di handphone anda di m.antaranews.com

Hasil dan klasemen Liga Utama Spanyol

Posted: 17 Sep 2011 05:12 PM PDT

Madrid (ANTARA News/Reuters) - Hasil pertandingan dan klasemen sementara Liga Utama Spanyol (La Liga) pada Sabtu.
  • Sevilla 1 Vs Real Sociedad 0
  • Barcelona 8 Vs Osasuna 0
  • Granada CF 1 Vs Villarreal 0
  • Real Mallorca 0 Vs Malaga 1
  • Sporting Gijon 0 Vs Valencia 1

Klasemen: main, menang, seri, kalah, memasukkan, kemasukan, poin

  • 1 Valencia 3 3 0 0 6 3 9
  • 2 Barcelona 3 2 1 0 15 2 7
  • 3 Sevilla 3 2 1 0 5 3 7
  • -------------------------
  • 4 Real Madrid 2 2 0 0 10 2 6
  • -------------------------
  • 5 Malaga 3 2 0 1 6 2 6
  • 6 Real Betis 2 2 0 0 2 0 6
  • -------------------------
  • 7 Real Sociedad 3 1 1 1 4 4 4
  • 8 Osasuna 3 1 1 1 2 9 4
  • 9 Espanyol 2 1 0 1 2 2 3
  • 10 Real Mallorca 3 1 0 2 1 2 3
  • 11 Granada CF 3 1 0 2 1 5 3
  • 12 Levante 2 0 2 0 1 1 2
  • 12 Rayo Vallecano 2 0 2 0 1 1 2
  • 14 Racing Santander 2 0 1 1 3 4 1
  • 15 Athletic Bilbao 2 0 1 1 2 3 1
  • 16 Atletico Madrid 2 0 1 1 0 1 1
  • 17 Getafe 2 0 1 1 3 5 1
  • -------------------------
  • 18 Villarreal 3 0 1 2 2 8 1
  • 19 Real Zaragoza 2 0 1 1 0 6 1
  • 20 Sporting Gijon 3 0 0 3 2 5 0

Bertanding Minggu

Getafe v Rayo Vallecano (1000)

Real Zaragoza v Espanyol (1400)

Atletico Madrid v Racing Santander (1600)

Levante v Real Madrid (1800)

Athletic Bilbao v Real Betis (2000)

(F005/B009) 

Editor: Ruslan Burhani

COPYRIGHT © 2011

Ikuti berita terkini di handphone anda di m.antaranews.com

Tiada ulasan:

Catat Ulasan