Rabu, 8 Ogos 2012

Sindikasi lifestyle.okezone.com

Sindikasi lifestyle.okezone.com


Pemerintah Kucurkan Rp300 Juta untuk IIFF 2012

Posted: 08 Aug 2012 12:49 AM PDT

PENYELENGGARAAN Indonesia Islamic Fashion Fair (IIFF) juga akan diramaikan oleh para pelaku industri kecil menengah (IKM) yang menjadi mitra binaan pemerintah. Bahkan untuk mendukung acara ini, pemerintah juga membantu dengan kucuran dana.

 
Hal ini pun dibenarkan oleh Euis Saedah, Direktur Jenderal Industri Kecil Menengah, Kementerian Perindustrian. Euis mengatakan bahwa kementeriannya mengucurkan dana sebesar Rp300 juta untuk membantu para IKM yang ingin memperkenalkan produknya.
 
"Ada kontribusi sekitar Rp300 juta, gratis untuk IKM yang kita bayari, IKM-nya sendiri yang memilih adalah IFC (Indonesia Fashion Consortium)," tutur Euis saat berbincang dengan Okezone di Jakarta, belum lama ini.
 
Euis mengatakan, mitra yang nantinya mengikuti pameran di IIFF ini terdiri dari para pelaku industri fesyen yang berasal dari berbagai daerah di Indonesia.
 
"Industri fesyennya bisa baju, kerudung, bisa sepatu, belt, tapi kebanyakan pakaian. Daerahnya dari Jawa-Bali, terutama Tasikmalaya. Jadi, basis industri fesyen kita itu adanya di Tasikmalaya," jelasnya.
 
Dalam IIFF tahun ini, para peserta yang berpartisipasi memang mengalami peningkatan dibanding dengan tahun lalu. Sebanyak 146 booth akan meramaikan acara tersebut termasuk mitra binaan dari kementrian perindustrian.
 
"Ada 30 booth untuk IKM dari pemerintah," jelas Irna Mutiara, Ketua Panitia IIFF 2012.
(tty)

Cara Tumbuhkan Kepercayaan pada Rekan Kerja (I)

Posted: 08 Aug 2012 12:40 AM PDT

MENUMBUHKAN rasa saling percaya antar rekan kerja dibutuhkan waktu ekstra untuk menghadapinya. Jika Anda ingin memulai kepercayaan itu, maka siapkan mental untuk menerima segala perilaku dari rekan kerja.

Ketika Anda percaya dan ingin bisa dipercaya, itu berarti bahwa Anda bersama rekan kerja tulus untuk saling mempercayai. Sebagian besar dari Anda berpikir mengenai kepercayaan di lingkungan kantor, di mana dapat menjadi sebuah andalan ataupun ganjalan untuk Anda.

Semua faktor ini akan datang ke dalam hubungan kerja sama antar Anda serta rekan kerja. Akan tetapi, memulai dengan rasa percaya satu sama lain akan memupuk kerja sama yang solid, seperti dilansir Guy Life.

Hanya percaya

Orang sering berperilaku persis bagaimana Anda berharap mereka berperilaku. Jika Anda percaya, maka mereka dapat dipercaya. Begitu pula sebaliknya, jika Anda ragu, mereka akan menurun keinginan itu dari yang Anda harapkan dari mereka. Langkah pertama yang dilakukan, yaitu mengajak rekan kerja menonton hingga Anda dapat mengetahui dengan baik perilakunya. Bagaimana rekan kerja bersikap di luar kantor, maka Anda dapat menilainya untuk mulai percaya atau tidak dengannya.

The body of trust

Ingat bahwa kata-kata yang Anda ucapkan hanya membuat lima persen komunikasi berjalan baik, sisanya ada pada Anda, bahasa tubuh dan ekspresi wajah. Bahkan, jika orang tidak mampu mengartikulasikannya, mereka akan tahu kapan Anda tidak dalam keadaan baik.

Keterampilan menciptakan kepercayaan dari orang lain akan membawa penilaian bagi diri Anda. Cara Anda membentuk diri sendiri akan memiliki pengaruh pada lingkungan orang sekitar Anda.

 
Tegas

Hanya seseorang yang dapat mengatakan "tidak" dapat membuat janji yang nyata. Jangan berharap rekan kerja membaca pikiran Anda. Jika Anda ingin mereka untuk melakukan sesuatu, mintalah pada mereka lakukan apa yang Anda inginkan. Ingat bahwa Anda dan rekan kerja memiliki pemikiran yang berbeda satu sama lain.

Ketika Anda merasa tidak nyaman maka katakan "tidak". Dengan bersikap tegas menunjukkan bahwa Anda orang yang memiliki pendirian tanpa harus merasa bersalah karena Anda berada di dunia profesional. (ina)
(tty)

Tiada ulasan:

Catat Ulasan