Isnin, 18 Jun 2012

Sindikasi news.okezone.com

Sindikasi news.okezone.com


Pemain Ini Yakin Bertahan di Bayern

Posted: 18 Jun 2012 10:36 PM PDT

MUNICH– David Alaba menjadi salah satu pemain yang diincar oleh banyak klub. Tapi, Alaba yakin Bayern Munich tidak akan menjualnya
 
Seperti diketahui, sejumlah klub memang sedang mengincar servisnya. Sebut saja dua klub papan atas Barcelona dan Manchester United.
 
Kedua klub sudah memantau Alaba sejak akhir musim lalu. Meski mendapatkan tawaran menggiurkan dari dua klub papan atas Eropa, tapi bek asal Austria itu tidak bergeming.
 
"Saya rasa ini hanya rumor, karena saya tidak mendengar apa-apa. Saya yakin tahun depan saya masih bermain di Bayern," kata Alaba, dilansir dari Tribalfootball, Selasa (19/6/2012).
 
Alaba merupakan salah satu pemain potensial. Sampil cukup gemilang bersama tim utama Bayern, sebelum akhirnya Alaba di pinjamkan di Hoffenheim pada musim lalu.
 
Selama bermain di Hoffenheim, pemain asal Austria itu sudah tampil sebanyak 17 kali dan belum menyumbang satu gol pun.
(hmr)

Sampdoria Temui Benitez di London

Posted: 18 Jun 2012 09:28 PM PDT

LONDON – Sampdoria dikabarkan tengah mendekati Rafa Benitez. Bahkan, manajamen Il Samp akan bertemu dengan Benitez di London, pada hari ini.
 
Saat ini, Benitez memang sedang tidak memiliki pekerjaan sejak dipecat oleh Inter Milan pada Desember 2010. Tapi, pelatih asal Spanyol ini tidak perlu repot mencari pekerjaan.
 
Sebagaimana diklaim Sky Sport Italia, Selasa (19/6/2012). Benitez dikabarkan akan bertemu dengan manajemen Sampdoria pada sore hari waktu setempat di London.
 
Ternyata Benitez tidak akan hadir di London, tapi dia akan berbicara dengan direktur Sampdoria Pasquale Sensibile lewat sambungan telepone
 
Namun, pelatih asal Spanyol itu sepertinya ingin memastikan apakah Sampdoria memiliki anbisi besar ketika Il Samp kembali promosi ke Serie A.
(hmr)

Republika Online

Republika Online


Sakit? Beginilah Tuntunan Rasul Menuju Sehat

Posted: 18 Jun 2012 11:09 PM PDT

REPUBLIKA.CO.ID, Ketika penyakit datang menerpa, apa yang lebih dulu Anda lakukan? Sebagian orang memilih langsung mencari obatnya. "Padahal, bukan begitu yang dicontohkan Rasulullah," ungkap dr Agus Rahmadi.

Rasulullah menuntun kita untuk terlebih dulu memohon kesembuhan kepada Sang Khalik. Ajaran itu sering kali justru diabaikan orang yang sakit dan juga keluarganya. "Kalau cara ini-itu tidak berhasil, mereka baru berdoa," sesal dokter dari Klinik Sehat ini.

Mempelajari tuntunan Rasulullah dalam bidang kesehatan, Agus mencoba memperkenalkan kembali pendekatan kedokteran Islam. Beragam penyakit yang akrab dengan keseharian masyarakat telah ada solusinya. Berikut penjelasannya.

Batuk
Dalam Alquran, madu termasuk obat yang berkhasiat. Madu aman diberikan untuk segala jenis penyakit. "Termasuk batuk," ungkap Agus.

Akan tetapi, kalangan kedokteran konvensional ada yang berpendapat sebaliknya. Mereka beranggapan madu justru dapat memancing batuk. "Madu tidak akan memperberat penyakit," tegas alumnus Universitas Padjadjaran ini.

Batuk merupakan mekanisme tubuh untuk membersihkan saluran pernapasan. Makanan dan minuman yang manis, berminyak, dan bergetah memang dapat merangsang timbulnya batuk. "Tetapi, meski manis, madu tidak termasuk yang patut dihindari," ujar Agus.

Mengapa demikian? Sebab, dalam madu, terdapat empat zat yang memberi efek antibiotik pada tipus, batuk dan pilek, penyakit saluran kencing serta diare, dan infeksi kulit. "Sama saja seperti pemberian obat penekan batuk yang harus diresepkan bersama antibiotik," urai Agus.

Dalam pengobatannya, ada beberapa bahan alami yang bisa diperoleh khasiatnya. Terapi jus ini juga bisa diberikan kepada anak-anak. "Berikan jus pepaya, nanas, jeruk lemon, jahe, dan madu," ujar Agus.

Diabetes
Dalam ilmu kedokteran Islam, lanjut Agus, ada empat prinsip dasar yang harus ditegakkan untuk menghadapi penyakit. Pertama, kembalikan segala masalah kepada Allah SWT. "Kedua, ikuti pola hidup Rasulullah."

Prinsip ketiga, jus terapi. Ada banyak buah dan sayur yang jika dikombinasikan secara tepat dapat mendatangkan efek obat. "Keempat, pergunakan obat-obatan herbal," ucap Agus.

Agus mengingatkan konsumen kesehatan agar berhati-hati dalam mengonsumsi obat. Kehalalan obat perlu diperhatikan. "Banyak obat haram yang beredar dan diresepkan dokter."

Banyak orang berdalil, kandungan haram pada obat tak perlu dipermasalahkan. Apalagi, itu ditujukan untuk darurat pengobatan. "Tapi, masak, darurat berkepanjangan?" tanya Agus retoris.

Agus mencontohkan obat sirup, semisal obat batuk. Masih banyak produsen obat yang menyertakan alkohol dalam sediaannya. "Kalau ada penggantinya, mengapa bertahan memakai bahan yang haram," kata Agus.

Lantas, bagaimana implementasinya untuk diabetesi? Agus tidak menyarankan penggunaan glibenklamid dan metformin yang biasa diresepkan bagi orang dengan diabetes. "Obat itu bukannya menutrisi, malah memaksa pankreas yang sedang rusak untuk terus memproduksi insulin," cetusnya.

Semestinya, sel-sel pankreas yang mengalami kerusakan diberi nutrisi agar bisa kembali pulih. Protein, dalam hal ini asam amino yang spesifik, yakni arginin, harus diperbanyak konsumsinya. "Itu ada di jintan hitam dan kacang panjang," ungkap dokter umum ini.

Sedangkan, terapi jus dapat dijalankan dengan campuran bahan alami yang mudah didapat. Buat saja jus dari dua batang pare, tiga kacang panjang, dua buah wortel, dan sejumput taoge serta kacang kedelai. "Kalau belum cukup memberi khasiat, bisa ditambahkan parenya sembari mengonsumsi obat herbal," papar Agus.

Untuk diabetes, Agus menyebutkan ada kapsul diabetes yang dapat dimanfaatkan. Isinya campuran daun salam, mimba, daun alpukat, sambiloto, mengkudu, daun imbau, dan daun jamblang. "Tentunya, penggunaannya harus dibarengi dengan doa, olahraga, shalat malam, dan puasa," tandasnya.

Kolesterol
Sampai kapan orang dengan kolesterol tinggi harus mengonsumsi obat? Agus mengatakan, dalam ilmu kedokteran konvensional, obat penurun kadar kolesterol harus diminum seumur hidup. "Biasanya, yang diresepkan dokter, simfastatin."

Obat tersebut tidak diperlukan manakala pasien mau melakukan empat prinsip tadi. Pendekatan tersebut tidak memiliki efek samping. "Berpuasa seperti Nabi Daud AS besar manfaatnya bagi orang yang kolesterolnya tinggi," kata Direktur Klinik Sehat ini.

Namun, puasa saja tidak cukup ampuh untuk menurunkan angka kolesterol dalam darah. Anda masih harus menjalankan diet rendah minyak, santan, ayam, dan jeroan. "Lalu, manfaatkan rambut jagung, bawang putih, kunyit, kedelai, wortel, temulawak, dan biji bunga matahari untuk menghancurkan kolesterol agar tidak terbentuk plak di saluran pembuluh darah," jelas Agus.

Hipertensi
Tekanan darah Anda tinggi? Coba kembangkan senyum dengan ikhlas, 20 kali selama 20 detik, setiap hari.

Saran Agus mungkin terdengar aneh. Namun, sesungguhnya, dalil ilmiahnya jelas. "Saat tersenyum, endofrin keluar dan melebarlah dinding pembuluh darah."

Lantas, jalankan diet rendah lemak dan rendah garam. Sebagai pelengkap, konsumsilah mentimum yang dijus bersama sejumlah sayuran dan buah lainnya. "Campur dengan bawang putih, semangka, belimbing, dan seledri," ucap Agus.

Nono: Jangan Pilih Gubernur 'Ayam Sayur'

Posted: 18 Jun 2012 11:06 PM PDT

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA - Calon wakil gubernur (Cawagub) nomor 6, Nono Sampono menyampaikan agar warga Jakarta jangan memilih pemimpin yang lemah yang terbukti tidak bisa berkoordinasi dengan bawahannya. Nono mengistilahkan pemimpin lemah ini seperti 'Ayam Sayur'.

Secara langsung, Nono menyindir Gubernur DKI Jakarta Fauzi Bowo (Foke) yang dinilai tidak bisa berkoordinasi dengan Wakil Gubernurnya Priyanto.

"Kepemimpinan Foke Lemah, karena tidak bisa mengkoordinasikan Wakil Gubernurnya, sehingga ia ingin mengundurkan diri," ungkap Nono kepada Generasi Muda Forum Komunikasi Putra Putri Purnawirawan TNI Polri (FKPPI) Jakarta Pusat, Selasa (19/6).

Dalam militer, ungkap Nono, bila anak buahnya meminta berhenti, maka yang harus disalahkan adalah pola kepemimpinan komandannya. "Kenyataannya si Gubernur lemah dalam memimpin, sehingga hanya jadi pemimpin 'Ayam Sayur'," ucap Nono.

Padahal, tambah dia, posisi wakil Priyanto sangat penting yaitu sebagai purnawirawan adalah sebagai kepala intelejen daerah, dimana dibawahnya berkoordinasi dengan TNI/Polri. Maka dengan lemahnya kepemimpinan Foke, jelas dia, mengakibatkan sang Wakil Priyanto tidak berfungsi dan Intelejen daerah tidak berjalan, sehingga keamanan daerah terus terancam.

Menurut Nono, ini terbukti dengan semakin meningkatnya kualitas kriminalitas di Ibukota. Salah satu solusinya pilih pemimpin yang jelas track recordnya dalam menjaga keamanan. "Saya Letnan Jendral Marinir Purnawirawan, garis perjuangan kita sama dalam menjaga keamanan dan ideologi nilai-nilai Pancasila," ujarnya.

Republika Online

Republika Online


Sakit? Beginilah Tuntunan Rasul Menuju Sehat

Posted: 18 Jun 2012 11:09 PM PDT

REPUBLIKA.CO.ID, Ketika penyakit datang menerpa, apa yang lebih dulu Anda lakukan? Sebagian orang memilih langsung mencari obatnya. "Padahal, bukan begitu yang dicontohkan Rasulullah," ungkap dr Agus Rahmadi.

Rasulullah menuntun kita untuk terlebih dulu memohon kesembuhan kepada Sang Khalik. Ajaran itu sering kali justru diabaikan orang yang sakit dan juga keluarganya. "Kalau cara ini-itu tidak berhasil, mereka baru berdoa," sesal dokter dari Klinik Sehat ini.

Mempelajari tuntunan Rasulullah dalam bidang kesehatan, Agus mencoba memperkenalkan kembali pendekatan kedokteran Islam. Beragam penyakit yang akrab dengan keseharian masyarakat telah ada solusinya. Berikut penjelasannya.

Batuk
Dalam Alquran, madu termasuk obat yang berkhasiat. Madu aman diberikan untuk segala jenis penyakit. "Termasuk batuk," ungkap Agus.

Akan tetapi, kalangan kedokteran konvensional ada yang berpendapat sebaliknya. Mereka beranggapan madu justru dapat memancing batuk. "Madu tidak akan memperberat penyakit," tegas alumnus Universitas Padjadjaran ini.

Batuk merupakan mekanisme tubuh untuk membersihkan saluran pernapasan. Makanan dan minuman yang manis, berminyak, dan bergetah memang dapat merangsang timbulnya batuk. "Tetapi, meski manis, madu tidak termasuk yang patut dihindari," ujar Agus.

Mengapa demikian? Sebab, dalam madu, terdapat empat zat yang memberi efek antibiotik pada tipus, batuk dan pilek, penyakit saluran kencing serta diare, dan infeksi kulit. "Sama saja seperti pemberian obat penekan batuk yang harus diresepkan bersama antibiotik," urai Agus.

Dalam pengobatannya, ada beberapa bahan alami yang bisa diperoleh khasiatnya. Terapi jus ini juga bisa diberikan kepada anak-anak. "Berikan jus pepaya, nanas, jeruk lemon, jahe, dan madu," ujar Agus.

Diabetes
Dalam ilmu kedokteran Islam, lanjut Agus, ada empat prinsip dasar yang harus ditegakkan untuk menghadapi penyakit. Pertama, kembalikan segala masalah kepada Allah SWT. "Kedua, ikuti pola hidup Rasulullah."

Prinsip ketiga, jus terapi. Ada banyak buah dan sayur yang jika dikombinasikan secara tepat dapat mendatangkan efek obat. "Keempat, pergunakan obat-obatan herbal," ucap Agus.

Agus mengingatkan konsumen kesehatan agar berhati-hati dalam mengonsumsi obat. Kehalalan obat perlu diperhatikan. "Banyak obat haram yang beredar dan diresepkan dokter."

Banyak orang berdalil, kandungan haram pada obat tak perlu dipermasalahkan. Apalagi, itu ditujukan untuk darurat pengobatan. "Tapi, masak, darurat berkepanjangan?" tanya Agus retoris.

Agus mencontohkan obat sirup, semisal obat batuk. Masih banyak produsen obat yang menyertakan alkohol dalam sediaannya. "Kalau ada penggantinya, mengapa bertahan memakai bahan yang haram," kata Agus.

Lantas, bagaimana implementasinya untuk diabetesi? Agus tidak menyarankan penggunaan glibenklamid dan metformin yang biasa diresepkan bagi orang dengan diabetes. "Obat itu bukannya menutrisi, malah memaksa pankreas yang sedang rusak untuk terus memproduksi insulin," cetusnya.

Semestinya, sel-sel pankreas yang mengalami kerusakan diberi nutrisi agar bisa kembali pulih. Protein, dalam hal ini asam amino yang spesifik, yakni arginin, harus diperbanyak konsumsinya. "Itu ada di jintan hitam dan kacang panjang," ungkap dokter umum ini.

Sedangkan, terapi jus dapat dijalankan dengan campuran bahan alami yang mudah didapat. Buat saja jus dari dua batang pare, tiga kacang panjang, dua buah wortel, dan sejumput taoge serta kacang kedelai. "Kalau belum cukup memberi khasiat, bisa ditambahkan parenya sembari mengonsumsi obat herbal," papar Agus.

Untuk diabetes, Agus menyebutkan ada kapsul diabetes yang dapat dimanfaatkan. Isinya campuran daun salam, mimba, daun alpukat, sambiloto, mengkudu, daun imbau, dan daun jamblang. "Tentunya, penggunaannya harus dibarengi dengan doa, olahraga, shalat malam, dan puasa," tandasnya.

Kolesterol
Sampai kapan orang dengan kolesterol tinggi harus mengonsumsi obat? Agus mengatakan, dalam ilmu kedokteran konvensional, obat penurun kadar kolesterol harus diminum seumur hidup. "Biasanya, yang diresepkan dokter, simfastatin."

Obat tersebut tidak diperlukan manakala pasien mau melakukan empat prinsip tadi. Pendekatan tersebut tidak memiliki efek samping. "Berpuasa seperti Nabi Daud AS besar manfaatnya bagi orang yang kolesterolnya tinggi," kata Direktur Klinik Sehat ini.

Namun, puasa saja tidak cukup ampuh untuk menurunkan angka kolesterol dalam darah. Anda masih harus menjalankan diet rendah minyak, santan, ayam, dan jeroan. "Lalu, manfaatkan rambut jagung, bawang putih, kunyit, kedelai, wortel, temulawak, dan biji bunga matahari untuk menghancurkan kolesterol agar tidak terbentuk plak di saluran pembuluh darah," jelas Agus.

Hipertensi
Tekanan darah Anda tinggi? Coba kembangkan senyum dengan ikhlas, 20 kali selama 20 detik, setiap hari.

Saran Agus mungkin terdengar aneh. Namun, sesungguhnya, dalil ilmiahnya jelas. "Saat tersenyum, endofrin keluar dan melebarlah dinding pembuluh darah."

Lantas, jalankan diet rendah lemak dan rendah garam. Sebagai pelengkap, konsumsilah mentimum yang dijus bersama sejumlah sayuran dan buah lainnya. "Campur dengan bawang putih, semangka, belimbing, dan seledri," ucap Agus.

Nono: Jangan Pilih Gubernur 'Ayam Sayur'

Posted: 18 Jun 2012 11:06 PM PDT

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA - Calon wakil gubernur (Cawagub) nomor 6, Nono Sampono menyampaikan agar warga Jakarta jangan memilih pemimpin yang lemah yang terbukti tidak bisa berkoordinasi dengan bawahannya. Nono mengistilahkan pemimpin lemah ini seperti 'Ayam Sayur'.

Secara langsung, Nono menyindir Gubernur DKI Jakarta Fauzi Bowo (Foke) yang dinilai tidak bisa berkoordinasi dengan Wakil Gubernurnya Priyanto.

"Kepemimpinan Foke Lemah, karena tidak bisa mengkoordinasikan Wakil Gubernurnya, sehingga ia ingin mengundurkan diri," ungkap Nono kepada Generasi Muda Forum Komunikasi Putra Putri Purnawirawan TNI Polri (FKPPI) Jakarta Pusat, Selasa (19/6).

Dalam militer, ungkap Nono, bila anak buahnya meminta berhenti, maka yang harus disalahkan adalah pola kepemimpinan komandannya. "Kenyataannya si Gubernur lemah dalam memimpin, sehingga hanya jadi pemimpin 'Ayam Sayur'," ucap Nono.

Padahal, tambah dia, posisi wakil Priyanto sangat penting yaitu sebagai purnawirawan adalah sebagai kepala intelejen daerah, dimana dibawahnya berkoordinasi dengan TNI/Polri. Maka dengan lemahnya kepemimpinan Foke, jelas dia, mengakibatkan sang Wakil Priyanto tidak berfungsi dan Intelejen daerah tidak berjalan, sehingga keamanan daerah terus terancam.

Menurut Nono, ini terbukti dengan semakin meningkatnya kualitas kriminalitas di Ibukota. Salah satu solusinya pilih pemimpin yang jelas track recordnya dalam menjaga keamanan. "Saya Letnan Jendral Marinir Purnawirawan, garis perjuangan kita sama dalam menjaga keamanan dan ideologi nilai-nilai Pancasila," ujarnya.

ANTARA - Mancanegara

ANTARA - Mancanegara


28 ribu pengungsi Suriah di Lebanon

Posted: 18 Jun 2012 01:21 PM PDT

Pengungsi Suriah yang meninggalkan kekerasan yang terjadi di negaranya menerima makanan di rumah sementara mereka di kota Al Ramtha, Yordania, berbatasan dengan Suriah. (FOTO ANTARA/REUTERS/Ali Jarekji)

"Kabar terbaru dari Pasukan Keamanan Dalam Negeri di Lebanon memberitahu adanya sejumlah keluarga yang baru tiba dari Suriah di berbagai tempat di wilayah Bekaa,"

Berita Terkait

Beirut (ANTARA News) - Sekitar 28 ribu pengungsi asal Suriah saat ini berada di Lebanon dan kebanyakan telah mendapat perlindungan serta bantuan dari pemerintah Lebanon, demikian laporan mingguan dari Badan Pengungsi PBB.

Menurut laporan itu, selain dari pemerintah, mereka juga mendapat bantuan dari sejumlah Badan Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) serta lembaga non-pemerintah.

Laporan tersebut menjelaskan jumlah pengungsi Suriah di Lebanon meningkat pada pekan ini mencapai 28 ribu jiwa, dan sekitar 20 ribu pengungsi yang terdaftar menerima bantuan dan dukungan di sejumlah wilayah negara itu.

"Kabar terbaru dari Pasukan Keamanan Dalam Negeri di Lebanon memberitahu adanya sejumlah keluarga yang baru tiba dari Suriah di berbagai tempat di wilayah Bekaa," lapor badan tersebut.

Laporan itu menambahkan, badan telah mencatat 767 pengungsi tambahan di Lebanon utara sehingga jumlahnya hampir mencapai 14.727 dan mereka juga telah membuka kantor pendaftaran baru di wilayah Wadi Khaled.

Selain itu sebanyak 5.299 pengungsi telah terdaftar di sejumlah wilayah di Bekaa, termasuk 881 pengungsi yang telah terdaftar di kantor Jdeide.

Badan Penanggulangan Tertinggi pemerintah Lebanon telah menyediakan para pengungsi dengan makanan pokok dan perawatan kesehatan sejak lebih dari satu tahun lalu.

Selain itu Kementerian Urusan Sosial Lebanon juga telah menyediakan kebutuhan sosial dan psikologis secukupnya bagi para pengungsi, tambah laporan itu.

Untuk wilayah Bekaa, laporan menjelaskan bahwa bantuan juga disediakan oleh sejumlah badan asal PBB dan para mitra PBB dari lembaga non-kepemerintahan, demikian Xinhua-OANA.
(B019/M014)

Editor: Ruslan Burhani

COPYRIGHT © 2012

Ikuti berita terkini di handphone anda di m.antaranews.com

AS kutuk serangan di perbatasan Mesir

Posted: 18 Jun 2012 01:06 PM PDT

Victoria Nuland (reuters.com)

Lebih jauh lagi, kami menyarankan pemerintah Mesir untuk mencari resolusi yang tepat bagi masalah keamanan di Sinai,"

Berita Terkait

Washington (ANTARA News) - Amerika Serikat pada Senin mengutuk serangan mematikan yang diduga dilancarkan oleh militan di perbatasan antara Mesir dan Israel sehingga mendesak pemerintah Mesir untuk fokus terhadap masalah keamanan di Semenanjung Sinai.

Wanita Juru Bicara Departemen Dalam Negeri AS, Victoria Nuland, mengatakan secara tegas atas apa yang disebutnya "serangan oleh teroris" kepada warga sipil di Israel, bahwa "AS masih prihatin atas situasi keamanan di Semenanjung Sinai dan meminta seluruh pihak untuk menahan diri.

"Lebih jauh lagi, kami menyarankan pemerintah Mesir untuk mencari resolusi yang tepat bagi masalah keamanan di Sinai," jelas dia kepada wartawan dalam konferensi pers.

Sekelompok warga bersenjata melintas ke Israel dari Sinai pada Senin dini hari dan melakukan tembakan, pengeboman serta serangan roket pelontar granat kepada dua kendaraan pekerja asal Israel sehingga menewaskan satu orang dan mencederai sejumlah lainnya.

Menteri Pertahanan Israel Ehud Barak mengatakan serangan memperlihatkan gejolak di Mesir yang memperburuk kendalinya di Sinai, demikian Xinhua-OANA.
(B019)

Editor: Ruslan Burhani

COPYRIGHT © 2012

Ikuti berita terkini di handphone anda di m.antaranews.com

KOMPASentertainment

KOMPASentertainment


Kalau Anak Ulangan, Armand Maulana Sariawan

Posted: 18 Jun 2012 09:38 PM PDT

JAKARTA, KOMPAS.com -- Kalau vokalis Armand Maulana mendapat beban pikiran, biasanya muncul sariawan di mulutnya. Begitu pula ketika ia stres karena anak semata wayangnya, Naja Dewi Maulana, menempuh ulangan akhir semester (UAS).

"Kalau saya stres, penyakitnya sariawan. Mikirin segala macam, pas dia (Naja) UAS. Dia selesai (UAS), sariawan selesai," cerita vokalis band GIGI ini di Studio PSI, Pangadegan, Jakarta, Senin (18/6/2012).

Sang istri, penyanyi Dewi Gita, paham akan hal itu. "Dia mah orangnya enggak bisa santai, perfectionist. Padahal, anaknya santai," timpal Dewi, yang berdiri di samping Armand.

Armad dan Dewi menginginkan Naja memfokuskan dirinya ke pendidikan. Mereka mengaku juga tak mengharuskan Naja mengikuti jejak mereka, meski bakat seni putri remaja mereka itu sudah terlihat. "Di seni alhamdulillah sudah dikasih Allah bakatnya. Kita berdua belum mengarahkan. Kita lihat jati diri dia ya, pembekalan agama, semangat dia, kalau ada keinginan harus fokus," kata Dewi.

Pendekar Itu, Ti Lung, Turun Gunung

Posted: 18 Jun 2012 09:06 PM PDT

JAKARTA, KOMPAS.com -- Masih ingat Ti Lung? Aktor laga Hongkong yang populer pada era 1970-an itu turun gunung. Dia datang ke Jakarta untuk menandai peluncuran saluran televisi berbayar Celestial Classic Movies yang akan menayangkan film-film produksi Shaw Brothers.

"Saya pernah muda, tetapi sekarang peran saya kakek-kakek, ha-ha-ha...," kata Ti Lung, pekan lalu di Jakarta.

Ti Lung kini berusia 65 tahun. Sosoknya tidak seperkasa seperti ketika dia membintangi film-film semacam Young People (1972) atau Blood Brothers (1973). Ketika itu ia masih berusia 20-an tahun dan merupakan salah seorang aktor andalan Shaw Brothers yang filmnya laris di Tanah Air.

Barisan "pendekar" segenerasinya waktu itu, antara lain, David Chiang, Cheng Sin, Wang Yu, Chen Kuan Thai, Meng Fei, Yastaki Kurata, dan Bruce Lee. Mereka sangat dikenal penikmat film silat di Indonesia usia dewasa, remaja, ataupun anak-anak usia sekolah dasar yang lolos menonton bioskop meski sebenarnya belum cukup umur.

Film-film Ti Lung yang terkenal di Indonesia selain dua judul tersebut, antara lain, Vengeance (1970), Duel of Fists (1971), juga The Generation Gap (1973). Film-film tersebut digarap sutradara tenar Chang Cheh yang oleh Ti Lung disebut sebagai sutradara bermata setajam elang.

Ini termasuk ketajaman Chang Cheh dalam melihat kemampuan Ti Lung yang sering dipasangkan dengan David Chiang. Jika David Chiang bertampang cengengesan dan slengekan, maka Ti Lung tampil serius, alim, dan bijaksana.

Ti Lung dianggap sebagai salah satu ikon dunia persilatan di jagat sinema Asia. Ia bahkan disebut-sebut sebagai bagian dari "Three Dragons of Kung Fu Movies" (Tiga Naga dari Film-film Kung Fu) bersama Bruce Lee dan Jackie Chan. Ti Lung merasa berada di masa yang tepat.

"Saya sangat beruntung. Industri perfilman saat itu sedang subur, stabil, pemasarannya juga sangat bagus. Persaingannya belum seketat sekarang. Cap dagang (brand) Shaw Brothers juga diterima secara luas," papar Ti Lung mengenang era 1970-an. "Sekarang China sudah terbuka. Kami punya Jet Li dan bermunculan bakat-bakat muda. Film kini dibuat dengan standar dan kualitas yang lebih baik. Dunia sudah semakin terbuka. Saya bisa menerima kenyataan itu," katanya.

Babak baru
Sebagai aktor, Ti Lung cukup luwes menghadapi perubahan usia dan perkembangan serta tren pasar perfilman. Ia menyadari benar aktor laga mempunyai masa kedaluwarsa.

"Menjadi aktor laga itu masanya relatif pendek. Kami harus mencari cara untuk memperpanjang karier di dunia film. Kalau tidak, kami harus mencari arah (kehidupan) yang lain," kata Ti Lung. "Saya memberi kesempatan kepada diri saya untuk memasuki babak baru," tambah Ti Lung tentang dinamika hidupnya di dunia perfilman.

Nyatanya, di luar masa kejayaan Shaw Brothers, Ti Lung tidak berhenti berkarier. Sampai hari ini, dia telah tampil dalam 117 judul film layar lebar dan film televisi. Pada era 1980-an, misalnya, dia bermain dalam film garapan sutradara John Woo, A Better Tomorrow (1986) yang dibintangi Chow Yun Fat dan Leslie Cheung.

Pada tahun 2000-an, ketika aktor-aktor muda dan ganteng era "Meteor Garden" bersinar terang, Ti Lung masih bisa menyesuaikan diri. Ia tampil memerankan tokoh guru silat dalam Star Runner (2003) yang dibintangi Vaness Wu, awak boyband F4. Adapun film terbaru yang dia mainkan adalah Two Knives (2011).

Kemampuan aktingnya pun tetap diperhitungkan dunia film. Ti Lung mendapat penghargaan sebagai Aktor Pendukung Terbaik dari Hongkong Film Awards 2000 lewat film The Kid yang dibintangi Leslie Cheung.

Bela diri
Kemampuan akting Ti Lung sebagai aktor laga didukung keterampilan dalam bela diri wing chun yang dia pelajari sejak remaja. Ia belajar bela diri tradisional China itu tidak dengan tujuan menjadi aktor, tetapi semata demi kesehatan.

"Dulu, saya sangat kurus, sakit-sakitan. Seorang kawan menyarankan untuk ikut (olahraga bela diri) wing chun agar saya tumbuh sehat. Sebenarnya (bela diri) itu intinya adalah masalah disiplin diri. Sejak itu saya membentuk tubuh tegap, bugar, juga sehat secara spiritual," cerita Ti Lung yang bertinggi badan 182 sentimeter.

Selain wing chun, Ti Lung kemudian juga belajar karate, judo, jiu-jitsu, dan bela diri lainnya. Bagi Ti Lung, bela diri tidak berhenti sebagai olah kanuragan, tetapi yang lebih penting lagi adalah filosofinya. "Martial arts (seni bela diri) sebenarnya berkombinasi dengan falsafah hidup tentang penerimaan diri, sikap santun, dan saling menghargai, welas asih dengan orang lain," katanya.

Sikap menerima atau bijak pada keadaan itu dicontohkan Ti Lung ketika seseorang menghadapi situasi yang tidak disukai atau tidak berkenan di hati. Bisa juga ketika seseorang menghadapi serangan. "Saat itu Anda perlu berpikir bagaimana cara memecahkan persoalan sebaik mungkin. Anda jangan terus serta-merta berkonfrontasi. Cobalah mengendalikan agresivitas," katanya.

Tentang pengendalian diri itu, Ti Lung menjelaskan pengertian wu yang dalam piktogram atau bahasa simbol China dilambangkan dengan tombak dan isyarat berhenti. "Itu artinya kita harus menghentikan diri untuk tidak saling menyakiti. Kita harus menghindari perkelahian. Kita mencari solusi sebelum berkompetisi atau adu argumen dengan lawan," kata Ti Lung yang selama kariernya pernah mengalami empat kali cedera otot dan tulang.

Masihkah ia berlatih bela diri hingga kini? "Masih, meski sedikit-sedikit," jawabnya. "Saya tidak lagi menggunakannya seperti dulu. Jadi ini seperti gunung api yang telah tertutup (non-aktif) he-he-he...," katanya beribarat.

Karier Ti Lung terentang lebih dari 40 tahun. Ia pernah menjadi jagoan, pernah pula memerankan tokoh jahat. "Saya pernah menjadi kaisar, pernah pula memerankan gangster," katanya.

Ia jatuh bangun di "dunia persilatan" Hongkong dan masih eksis di jagat tontonan sampai hari ini. Apalagi yang akan Anda cari? "Dalam hidup ini saya tidak akan mengejar tanpa tahu lagi kapan harus berhenti. Saya tahu kapan harus merasa puas...," ujar Ti Lung. (Frans Sartono)

Republika Online

Republika Online


Hati-hati dengan Bekam, Beginilah yang Tepat

Posted: 18 Jun 2012 09:11 PM PDT

REPUBLIKA.CO.ID, Rasulullah SAW menjaga kesehatannya dengan menjalani bekam. Perlukah ditiru? "Ya, namun pelaksanaannya tidak boleh sembarangan," ujar dr Agus Rahmadi, dokter dari Klinik Sehat.

Bekam sendiri bisa dikatakan sebagai teknik pengobatan dengan jalan membuang darah kotor (racun yang berbahaya) dari dalam tubuh melalui permukaan kulit. Ini dilakukan dengan peralatan khusus dan dilakukan oleh mereka yang ahli.

Namun, menurut Agus, tidak semua orang boleh dibekam. Mereka yang diabetes, mengalami gangguan pembekuan darah, kelainan darah, anemia, dan gagal ginjal tak disarankan berbekam. "Itu sebabnya sebelum melakukan bekam, pasien harus diukur tensinya dan ditanyakan riwayat kesehatannya," tutur dokter yang sering menjadi pembicara seminar ini.

Bekam, lanjut Agus, harus dipraktikkan oleh orang yang memahami anatomi tubuh. Sebab, kontraindikasinya bisa fatal, berujung pada kematian. "Orang dengan diabetes, misalnya, bisa timbul gangren atau makin parah gangrennya jika dibekam."

Agus menyarankan masyarakat yang tertarik bekam agar datang ke tempat praktik dokter. Di sana, sterilisasi alat, tempat, dan higiene terapis bekam akan lebih terjaga. "Sekarang, banyak orang yang awam berpraktik bekam dengan memakai kop berpindah dari satu pasien ke pasien lain, tanpa disterilisasi," sesalnya.

Bekam saja, menurut Agus, tidak cukup untuk menjaga kesehatan. Bekam hanyalah salah satu cara menuju sehat. "Tirulah Rasulullah secara menyeluruh. Jangan cuma sebagian."

Pola Makan Anda tak Sehat? Waspadai Penyakit Ini

Posted: 18 Jun 2012 07:08 PM PDT

REPUBLIKA.CO.ID, Jika mengalami sembelit atau diare dan mendapati darah pada feses (kotoran) saat buang air besar, jangan pernah menganggap hal ini sepele. Bagi yang telah berusia di atas 40 tahun, bisa jadi ini merupakan gejala awal kanker usus besar atau kolorektal (KKR).

Karenanya, segera konsultasi ke dokter dan lakukan deteksi dini. Apalagi, tanda-tanda ini dibarengi dengan nyeri perut sebelah bawah, bentuk kotoran yang mengecil dan tipis seperti pensil, anemia serta turun berat badan secara drastis. Di negeri ini, kasus kanker usus besar menempati 10 besar kanker tersering berdasarkan data RS Kanker Dharmais dan RS Ciptomangunkusumo. Seperti halnya jenis kanker (tumor ganas) lainnya, kanker usus besar juga memiliki risiko kematian yang termasuk tinggi.

Pasalnya banyak masyarakat yang belum banyak tahu tentang penyakit yang umumnya terjadi di antara usus besar (kolon) dan dubur (rektum) ini. Kasus yang ditemukan, acap kali sudah terlambat ditangani. Sehingga jamak kasus yang ditemukan sudah masuk pada stadium kritis. Karena sel kanker yang telah menyebar dan merusak jaringan dan organ tubuh lainnya.

''Padahal, penyakit ini sebenarnya bisa dicegah,'' ujar pakar kanker Universitas Indonesia (UI), Prof Dr dr Aru W Sudoyo SpPD, KHOM, FACP. Menurut Aru, kanker usus besar banyak dipengaruhi oleh pajanan (sering mengkonsumsi) bahan-bahan karsinogenik (dapat menyebabkan kanker) seperti zat pewarna, zat pelezat serta pengawet yang terjadi akibat gaya hidup.

Seringnya mengkonsumsi makanan berlemak tinggi ala gerai cepat saji (pola makan yang tak sehat), kebiasaan merokok dan konsumsi alkohol ikut menyumbang penyebab penyakit ini. Pada beberapa kasus, kanker usus besar ini juga dipengaruhi oleh gangguan pada metabolisme tubuh seperti yang ditemukan pada obesitas, faktor genetik serta jarang berolahraga.

Ahli penyakit dalam Fakultas Kesehatan Masyarakat Undip, dr Andy Maleachi SpKBD membenarkan pentingnya pemahaman kepada masyarakat tentang penyakit kan ker jenis ini. Menurutnya, faktor pe nyebab tingginya angka kasus kanker usus besar akibat ketidaktahuan pasien. Sehingga kasus yang ditemu kan umumnya sudah telanjur parah.

''Jangan dikira pendarahan di dubur saat buang air besar akibat wasir. Sehingga hanya ditanggulangi dengan obat untuk gangguan penyakit ini saja,'' ungkap Andy. Deteksi dini — jika menemui gejala klinis kanker usus besar — merupakan langkah yang paling tepat. Misalnya, dengan pemeriksaan darah dalam tinja dan kolonoskopi.

Bagi orang yang sudah positif mengidap kanker ini, penanganan dilakukan melalui pembedahan, kemoterapi serta radiasi. ''Salah satu prosedur penanganan melalui pebedahan dengan ostomy, yakni perlubangan (stoma) permanen atau sementara pada dinding abdomen untuk pembuangan air besar dan air kecil,'' ujarnya.

KOMPAS.com - Internasional

KOMPAS.com - Internasional


"Superman" di Lima Bergaji Rp 1,5 Juta

Posted: 19 Jun 2012 04:33 AM PDT

LIMA, KOMPAS.com - Superman ternyata tidak hanya ada di film-film Hollywood. Ibukota Peru, Lima, juga memilki seorang "Superman". Meskipun tidak pernah melakukan aksi berbahaya untuk memberantas kejahatan, Superman yang satu ini bisa muncul di mana saja di Lima.

Avelino Chavez mengenakan kostum Superman setiap hari selama 15 tahun. Chavez bisa muncul dimanapun dia dibutuhkan. Bisa di pesta pernikahan orang-orang penting, acara partai politik, atau menjadi bintang iklan sebuah biro perjalanan.

Dari pekerjaannya sebagai Superman itu, Chavez berpenghasilan hingga 160 dollar AS atau sekitar Rp 1,5 juta sebulan. Bukan jumlah yang besar memang. Namun dia sangat menikmati pekerjaannya itu. Tak jelas apa yang dilakukannya.

"Halo, Superman!" sapa orang-orang yang ditemuinya di jalan.

"Halo, Superamigo!" balasnya ramah sambil melambaikan tangan.

Sebelum "berseragam" merah dan biru itu, Chavez pernah melakoni bermacam-macam pekerjaan. Dia pernah menjadi matador, perajin, ataupun petugas keamanan di rumah bordil.

"Saya kehilangan pekerjaan, tapi saya sadar saya bisa menjadi Superman," ujarnya tanpa menjelaskan alasannya memutuskan berkostum karakter komik ciptaan DC Comics itu.

"Saya lalu pergi ke toko dan membeli kaos biru dan sepupu saya yang tukang jahit membuatkan jubah merah, sepatu boot, ikat pinggang, dan celana ketat merah ini," kenang lelaki 52 tahun itu.

Sejak itu dia memang tidak pernah tidak bekerja.

Sepuluh tahun lalu, sebuah partai politik meminangnya untuk mencalonkan diri sebagai anggota Kongres. Dia bersedia, tapi dia gagal.

Chavez mengatakan, dia berusaha "menjaga ketertiban kota", tanpa membeberkan cara melakukannya. Pada tahun 2002, akunya, dia berhasil mengembalikan satu tas perempuan yang digondol pencuri.

Berkostum tokoh tampaknya bukan hal baru baginya. Ketika masih muda Chavez kadang-kadang berdandan sebagai Carlos Gardel, seorang penyanyi Argentina. Atau mengenakan baret yang membuatnya merasa seperti toko revolusioner Ernesto "Che" Guevara.

Chavez hidup sendiri di sebuah apartemen sewaan di kawasan miskin di pusat kota Lima.

Ketika 5.000 Bebek "Kuasai" Jalan Raya

Posted: 19 Jun 2012 02:29 AM PDT

Ketika 5.000 Bebek "Kuasai" Jalan Raya

| Kistyarini | Selasa, 19 Juni 2012 | 09:29 WIB

BEIJING, KOMPAS.com — Seorang peternak bebek di Kota Taaizhou, Provinsi Zhejiang, China, membuat kekacauan gara-gara dia menggiring 5.000 bebeknya di jalan raya.

Ditemani seorang teman, peternak bernama Hong itu dengan santainya membawa ribuan bebek itu ke sebuah kolam untuk mencari makan an. Padahal, untuk mencapai kolam itu, rombongan itu harus melewati jalan raya.

Sebenarnya, Hong sudah beritikad baik dengan menghindari jam-jam sibuk. Namun, tetap saja, banyak pengguna jalan yang sempat terjebak di tengah kawanan bebek atau menghentikan perjalanan karena "dihadang" rombongan itu.

Hong hanya membawa sebilah tongkat panjang untuk menggembalakan bebeknya. Meskipun begitu, kata Hong, dia tidak kehilangan satu ekor bebek pun di perjalanan sepanjang 1,5 kilometer itu.

Ini bukan kali pertama Hong membawa bebek-bebeknya "bermigrasi". Dia secara rutin membawa unggas ternaknya itu ke tempat yang menyediakan lebih banyak makan an.

Sumber :

www.dailymail.co.uk

ANTARA - Berita Terkini

ANTARA - Berita Terkini


Pemerintah terus lakukan pendekatan dengan OPM

Posted: 18 Jun 2012 06:55 PM PDT

Menkopolhukam Djoko Suyanto (FOTO ANTARA)

Sejak bulan Desember 2011, pemerintah sudah mengirim delegasi untuk melakukan pendekatan dengan OPM

Berita Terkait

Jayapura (ANTARA News) - Menkopolhukam Djoko Suyanto mengakui, saat ini pemerintah terus melakukan pendekatan dengan kelompok separatis di Papua yang dikenal dengan Organisasi Papua Merdeka (OPM).

"Sejak bulan Desember 2011, pemerintah sudah mengirim delegasi untuk melakukan pendekatan dengan OPM, " katanya kepada wartawan di Jayapura, Senin malam.

Dikatakan, pekerjaan itu tidak mudah sehingga perlu terus dilakukan pendekatan dan komunikasi yang intens sehingga mereka (OPM) mau dengan sukarela turun gunung dan hidup berdampingan dengan warga lainnya.

Selain melakukan komunikasi yang intens dengan kelompok OPM, pemerintah juga sudah melakukan komunikasi dan dialog dengan kelompok lainnya termasuk jaringan Papua damai.

"Saya tahun 2011 hadir pada acara yang digelar jaringan Papua damai yang dilakukan di aula Universitas Cenderawasih, "kata Menkopolhukam yang didampingi Kapolri Jenderal Pol Timur Pradopo, Ketua DPRP Papua Jhon Ibo, dan Ketua MRP Timotius Murib.

Ketika menyinggung keberadaan unit percepatan pembangunan Papua dan Papua Barat (UP4B) Menkopolhukam menegaskan, keberadaan unit kerja bentukan Presiden SBY itu bukan untuk membawa dana yang banyak ke Papua namun untuk mensinkronkan berbagai kegiatan pembangunan di propinsi itu.

Menkopolhukam bersama Panglima TNI Laksamana TNI Agus Suhartono, Kapolri Jenderal Pol Timur Pradopo, Kepala BIN Marciano, Selasa (19/6) dijadwalkan melakukan pertemuan di Mapolda Papua dan di kantor gubernur Papua di Jayapura, dan siangnya melanjutkan kunjungan kerja ke Timika.
(E006)

Editor: AA Ariwibowo

COPYRIGHT © 2012

Ikuti berita terkini di handphone anda di m.antaranews.com

Prediksi Platini

Posted: 18 Jun 2012 06:40 PM PDT

Presiden UEFA Michel Platini mengaku terkejut dengan tersingkirnya Belanda (Reuters / Kacper Pempel )

Setelah Paus, agama di Italia adalah ketika anda unggul 1-0, anda tidak akan membiarkan lawan berkutik

Berita Terkait

Warsawa (ANTARA News) - Presiden badan sepak bola Eropa (UEFA), Michel Platini memprediksi bahwa dua finalis kejuaraan Eropa empat tahun silam, yakni Spanyol dan Jerman akan bersua dalam babak final Piala Eropa 2012.

Ketika ditanyai prediksinya perihal tim apa yang akan bermain di Kiev pada 1 Juli, Platini mengatakan pada para pewarta, "Spanyol, Jerman."

Spanyol menang 1-0 pada pertemuan terakhir mereka di Vienna, melalui gol Fernando Torres, dan Jerman berniat melakukan balas dendam pada kesempatan ini, sekaligus membalas kekalahan mereka di semifinal Piala Dunia 2010 dari la Furia Roja, yang kemudian menjadi pemenang di turnamen tersebut.

Platini mengatakan sebelumnya, bahwa ia menyukai permainan yang disajikan kedua tim itu.

"Spanyol memiliki gaya, sistem yang tidak kenal lelah. Mereka membuat bola demikian bergulir seakan bekerja keras. Akibatnya,  mereka, tidak terlalu (lelah)," katanya.

Mantan kapten Prancis ini juga mengaku terkejut dengan tersingkirnya Belanda. Tim Oranje dikalahkan Spanyol pada final Piala Dunia terakhir di Afrika Selatan, dua tahun silam.

"Dengan keluarnya Belanda, artinya Piala Eropa merupakan turnamen yang lebih sulit daripada Piala Dunia. Saya kecewa terhadap Belanda," ucapnya. "Dan keluarnya Rusia juga merupakan kabar buruk," katanya menegaskan. 

Mengenai tim-tim lain, mantan gelandang Juventus ini merasa terkejut dengan permainan menyerang Italia, sambil mengatakan Azzurri melakukan "hal luar biasa" ketika mereka membiarkan Kroasia menyamakan kedudukan, pada pertemuan kedua tim tersebut di Grup C, Kamis silam.

"Itu menentang agama di Italia. Setelah Paus, agama di Italia adalah ketika anda unggul 1-0, anda tidak akan membiarkan lawan berkutik," kata Platini.

"Sang manajer Cesare Prandelli membuat mereka begitu trengginas," katanya sambil menambahkan kemenangan 2-1 Ukraina atas Swedia juga memberi kesan yang baik.

Platini mengemukakan prediksi itu sebelum turnamen ini digelar, bahwa Inggris dan Jerman akan lolos dari fase grup.

Inggris memainkan pertandingan Grup D terakhir mereka pada Selasa, melawan tuan rumah turnamen, Ukraina.
(ANT)

Editor: AA Ariwibowo

COPYRIGHT © 2012

Ikuti berita terkini di handphone anda di m.antaranews.com

Sindikasi international.okezone.com

Sindikasi international.okezone.com


Ingin Pamer Bakat, Perempuan Melukis dengan Payudara

Posted: 18 Jun 2012 06:07 AM PDT

BANGKOK - Maksud hati ingin memamerkan bakat uniknya, seorang kontestan pencari bakat justru dikecam. Ulahnya yang melukis dengan menggunakan buah dadanya, memicu kontroversi di Thailand.


Acara "Thailand's Got Talent" ini menuai polemik moral atas ulah kontestan perempuan yang tidak diketahui namanya tersebut. Bahkan Menteri Kebudayaan Thailand menilai bakatnya itu justru amat mengejutkan dalam arti negatif. Demikian diberitakan Sowetanlive.com, Senin (18/6/2012).


Akibat bakat unik itu, Menteri Sukumol Kunplome memanggil produser dari acara adu bakat itu hari ini. Menurut Sukumol, bugil di depan televisi tidak dianggap pantas dalam masyarakat Thailand.


Apa yang dilakukan peserta berusia 23 tahun itu memang mencengangkan. Seniman yang pada awal berpakaian sopan di hadapan juri itu, tiba-tiba saja membuka bajunya dan berhadapan dengan kanvas.


Perempuan itu menyiram tubuhnya dengan berbagai macam warna cat dan menggunakan tubuhnya sebagai kuas, di saat musik diputar. Apa yang terlihat saat itu dianggap sebuah pertunjukan erotis oleh pihak Kementerian Budaya Thailand.


Tetapi seniman itu berhasil lolos ke babak berikutnya, meskipun seorang juri perempuan menolaknya. Namun dengan dua juri pria lainnya memutuskan sebaliknya. Kedua juri yang mendukung seniman itu berasumsi aksi nyeleneh kontestan bisa membuat heboh pada putaran berikutnya dari acara pencarian bakat tersebut. 

(faj)

Superman Miskin Jaga Kota Kecil di Peru

Posted: 18 Jun 2012 06:03 AM PDT

LIMA - Avelino Chavez mengaku, tidak mudah untuk menjadi Superman yang mengenakan kostum berjubah setiap hari, Chavez pun tidak dapat dikatakan makmur dalam profesinya. Namun pahlawan gadungan yang tidak bisa terbang itu tetap menikmati pekerjaannya sebagai pembela kebenaran.

Superman gadungan berusia 52 tahun memiliki penghasilan sebesar USD160 atau sekira Rp1,5 juta perbulan. Chavez pun sering muncul dalam kampanye politik di Peru, menyambut polisi huru-hara, dan hadir di beberapa tempat lain, terutama tempat wisata.

"Hola Superman! (Halo Superman)," kata-kata itulah yang sering diucapkan warga bila melihat Chaves. Chavez pun membalasnya, "hola Superamigo! (halo sahabat super)."

Chavez sudah menjadi pahlawan super di Peru sejak 15 tahun yang lalu, setelah dirinya kehilangan pekerjaannya yaitu, penjaga laboratorium, dan petugas keamanan rumah bordil. Sebuah partai politik pun sempat mengajaknya untuk bergabung dan menjadi calon legislatif, namun Chavez kalah.

"Saya kehilangan pekerjaan saya, namun saya sadar saya bisa menjadi Superman. Saya langsung melirik cerita Superman dan membeli kostum berwarna biru. Sepupu saya yang bekerja sebagai tukang jahit, membuatkan saya sebuah mantel, sepatu boot, sabuk, dan celana," ujar Chavez, seperti dikutip Associated Press, Senin (18/6/2012).

Chavez sempat bekerja untuk menjaga keamanan di kota dan pada 2002 silam, Chavez pernah menangkap seorang pencopet yang mengambil dompet dari seorang perempuan. Chavez pun mengatakan, Kryptonite yang ada dalam komik Superman adalah keamanannya.

Di masa mudanya, Chavez sering berdandan seperti Carlos Gardel, seorang penyanyi asal Argentina. Chaves juga sering berdandan seperti reformis asal Kuba, Che Guevarra.

Selama ini, Chavez hidup lajang dan tidak memiliki anak. Chavez hidup di sebuah apartemen di lingkungan warga miskin di Kota Lima, Peru. Chavez yang tidak memiliki kekasih itu mengatakan bahwa ketika dirinya mendapat seorang gadis, dia akan bercinta di bulan.(AUL)

Berita Harian: Dunia

Berita Harian: Dunia


'Hantar pengaman bersenjata'

Posted: 17 Jun 2012 12:51 PM PDT

Dunia

ASAP berkepul di bandar raya Homs, ketika keganasan yang semakin meningkat memaksa pemerhati  PBB  menggantung operasi.

ASAP berkepul di bandar raya Homs, ketika keganasan yang semakin meningkat memaksa pemerhati PBB menggantung operasi.

Pembangkang Syria desak PBB guna resolusi atasi keganasan melampau

DAMSYIK: Pembangkang Syria mendesak Pertubuhan Bangsa-Bangsa Bersatu (PBB) menghantar pasukan pengaman bersenjata ke negara itu selepas pemantau PBB menangguhkan operasi mereka disebabkan keganasan.

Majlis Kebangsaan Syria (SNC), kumpulan pembangkang utama negara itu dalam satu kenyataan dikeluarkan menggesa Majlis Keselamatan PBB untuk menggunakan satu resolusi di bawah Bab VII Piagam PBB untuk melengkapkan pengaman dengan senjata.

Ketika rejim melakukan jenayah terburuk terhadap penduduk Syria, kami dikejutkan dengan keputusan PBB untuk menangguhkan kerja mereka disebabkan apa yang mereka sifatkan sebagai 'keganasan melampau. - Kenyataan SNC, Ibu Muhammad Izwan

"Ketika rejim melakukan jenayah terburuk terhadap penduduk Syria, kami dikejutkan dengan keputusan PBB untuk menangguhkan kerja mereka disebabkan apa yang mereka sifatkan sebagai 'keganasan melampau'," kata SNC dalam satu kenyataan diperoleh AFP.

Misi Pemantau PBB di Syria (UNSMIS) menangguhkan operasi dua bulan dalam mandat tiga bulannya pada Sabtu, dengan menyalahkan keganasan melampau.

Pemantau menjadi sasaran hampir setiap hari sejak dihantar pada pertengahan April untuk memantau gencatan senjata yang sering dilanggar.

Kenyataan SNC berkata, bahawa pemantau PBB gagal untuk mengenal pasti sumber atau jenis keganasan.
Dengan menangguhkan misi itu, ia memberi kelebihan kepada rejim untuk meneruskan jenayah dan menafikan perlindungan kepada penduduk Syria.

SNC mengulangi gesaan kepada Majlis Keselamatan untuk campur tangan segera dan meluluskan satu resolusi di bawah Bab VII (Piagam PBB) untuk meletakkan pemantau PBB, supaya mereka boleh mempertahankan diri dan memastikan bahawa rejim berhenti membunuh, ketika menguatkuasakan rancangan damai (wakil PBB-Liga Arab, Kofi Annan).

Gesaan dibuat ketika tentera Syria dilaporkan menyerang beberapa daerah di tengah Homs semalam, sehari selepas keganasan yang meragut sekurang-kurangnya 69 nyawa di seluruh negara.

Seramai empat lagi terbunuh pada Ahad, kata aktivis Kumpulan Pemerhati Hak Asasi Syria.

Bercakap kepada AFP melalui Skype, aktivis Abu Bilal berkata, serangan rejim terhadap beberapa bahagian bandar raya itu menyukarkan kehidupan penduduk.

"Mereka menyerang kami setiap masa. Kami kekurangan makanan dan air serta ubat," katanya.

Abu Bilal menegaskan kebimbangan yang diluahkan pembangkang dan pemantau kelmarin, sekiranya rejim memasuki daerah mereka, penduduk yang terperangkap di sana mungkin akan dibunuh.

Beliau menambah berpuluh penduduk di tengah Homs cedera dan ramai akan mati jika tidak menerima rawatan.

Menerangkan misi penangguhan, Mejar Jeneral Robert Mood bercakap mengenai meningkatnya pertarungan dan risiko terhadap pasukan PBB seramai 300 orang selain tiadanya keinginan untuk berdamai di kalangan parti.

"Keganasan bersenjata semakin meningkat di seluruh Syria sejak 10 hari lalu," kata Mood dalam satu kenyataan.

"Ini membataskan keupayaan kami untuk memantau, mengesahkan, melaporkan selain membantu dialog tempatan dan kestabilan projek, pada dasarnya menghalang kami untuk meneruskan mandat," katanya. – AFP


Indonesia naik usia sah nikah kahwin

Posted: 17 Jun 2012 12:48 PM PDT

Dunia

Cara tangani masalah kematian bayi

JAKARTA: Pihak berkuasa perancangan keluarga Indonesia bercadang menaikkan umur sah perkahwinan daripada 16 kepada 21 tahun dalam usaha untuk mengurangkan kadar kematian yang tinggi ketika kelahiran bayi.

Timbalan Penasihat Lembaga Penyelarasan Perancangan Keluarga Kebangsaan (BKKBN), Hardiyanto, berkata pejabatnya bercadang untuk membawa perkara itu kepada Dewan Perwakilan kerana usia 16 tahun disifatkan masih muda untuk berkahwin dan memulakan sebuah keluarga.

Mereka yang berkahwin dalam usia remaja disifatkan masih belum matang dari segi fizikal dan perangai. - Hardiyanto, Timbalan Penasihat BKKBN

Beliau berkata, purata usia rakyat Indonesia mula berkahwin meningkat sejak dua tahun lalu daripada 18 tahun hingga 19.6 tahun. Lembaga itu berharap untuk melihat purata usia perkahwinan meningkat kepada 21 tahun dalam masa dua tahun lagi.

Hardiyanto berkata, mereka yang berkahwin dalam usia remaja disifatkan masih belum matang dari segi fizikal dan perangai, selain kurang mendapat pendidikan formal. Mereka yang berkahwin pada usia lebih cenderung untuk bercerai.

Beliau juga berkata, kebanyakan gadis meletakkan diri dalam risiko apabila berkahwin pada usia muda dan hamil disebabkan tubuh mereka biasanya belum bersedia untuk kehamilan dan kelahiran.

"Menangguhkan usia perkahwinan akan membantu mengekalkan organ reproduktif sihat yang akan dapat memastikan si ibu lebih sihat dan mampu melahirkan bayi yang sihat," kata Hardiyanto.
Beliau menambah bahawa rasional berkahwin awal adalah pasangan biasanya akan mempunyai banyak masa melahirkan lebih ramai anak. Tetapi ia juga memberikan risiko kesihatan kepada ibu malah boleh membawa kepada kematian.

"Lebih kerap seseorang wanita itu melahirkan anak, lebih tinggi risiko dihadapi beliau untuk mati ketika melahirkan anak," katanya.

Kadar kematian akibat kelahiran di Indonesia adalah 228 bagi setiap 100,000 kelahiran, tahap tertinggi di Asia Tenggara.

BKKBN juga berharap dengan meningkatnya usia perkahwinan akan dapat membantu menghalang kadar kelahiran di negara itu. Kadar kelahiran bagi setiap 1,000 penduduk adalah 17.4 yang menyaksikan jumlah populasi meningkat sehingga empat juta setiap tahun.

Kadar kesuburan pada masa ini adalah 2.7 bagi setiap wanita di mana BKKBN berharap menurunkannya kepada 2.1 menjelang 2014. – Agensi