Selasa, 1 November 2011

Sindikasi news.okezone.com

Sindikasi news.okezone.com


Messi Tak Pikirkan Rekor

Posted: 01 Nov 2011 10:37 PM PDT

PRAHA - Lionel Messi kembali mencetak hat-trick ketika Barcelona mengalahkan Viktoria Plzen 4-0 di Praha, dini hari tadi WIB. Messi mengaku tidak memikirkan rekor gol yang tengah dipegang oleh Cesar Rodriguez.

Ya, Messi datang ke pertandingan ini dengan modal 199 gol. Tidak lama kemudian, pemain terbaik dunia dan Eropa ini membawa Barca unggul lewat titik putih pada babak pertama. Gol penalti itu adalah yang ke 200 untuk Barca sepanjang kariernya.

Tidak lama kemudian, lewat gol Cesc Fabregas dan dua gol tambahan Messi, Barca memastikan tiket lolos ke babak 16 besar dengan torehan 11 poin. Kini Messi hanya tertinggal 32 gol, untuk menyamai pencapaian rekor gol terbanyak yang masih dipegang oleh Cesar Rodriguez.

Rodriguez menjadi penyumbang gol terbanyak Barca dengan torehan 235 gol. Namun Messi mengaku tidak memperdulikannya. "Saya sangat senang dengan pertandingan dan hasil, dan telah berhasil mencetak 200 gol,"kata Messi selepas pertandingan.

"Pertandingan ini sangat berat karena keadaan lapangan. Sebab, mereka (pemain Plzen-red) melakukan pressing secara keras, dan banyak melakukan pelanggaran. Tapi kami berhasil melakukannya dengan baik," sambungnya kepada TVE, Rabu (2/11/2011).

"Rekor Rodriguez bukan menjadi target saya. Saya hanya akan mencoba bermain dan terus membantu tim meraih kemenangan, serta menyumbang gol," tandas penyerang mungil asal Argentina tersebut.
(hmr)

Full content generated by Get Full RSS.

Wenger Keluhkan Kecepatan Park

Posted: 01 Nov 2011 10:34 PM PDT

LONDON – Park Chu Young, adalah salah satu pemain yang penampilan yang mendapat sorotan Arsene Wenger, ketika Arsenal ditahan imbang Olympique Marseille. Striker Korea Selatan itu dinilai kesulitan mengimbagi tempo permainan.
 
Performa Park dini hari tadi berbeda dengan penampilannya pekan lalu saat Arsenal mengandaskan Bolton 2-1 di Piala Liga.Saat itu Park mencetak gol dan mendapat pujian dari Wenger.
 
"Dia bermain baik pekan lalu.Malam ini anda bisa melihat sedikit kesulitan mengimbangi kecepatan pertandingan karena sebelumnya jarang tampil," ujar pelatih Arsenal, Arsene Wenger, seperti dikutip Goal, Rabu (2/11/2011).
 
Arsenal sempat tampil dominan di babak pertama, namun tak satu pun peluang berbuah gol. Di babak kedua Arsenal menarik Park Chu Young dan memasukan Robin van Persie, namun upaya itu tidak membuahkan hasil.
 
Park sendiri baru tampil tiga kali sejak bergabung dengan skuad Meriam London Agustus lalu dari Monaco. Namun di Timnas Korsel, Park yang pekan lalu dipanggil Taeguk Warrior untuk menghadapi UAE dan Lebanon, memiliki torehan bagus, dengan tujuh gol dari empat penampilan terakhirnya.
(fit)

Full content generated by Get Full RSS.

ANTARA - Mancanegara

ANTARA - Mancanegara


Kematian Gaddafi ciptakan "rasa tak nyaman"

Posted: 01 Nov 2011 09:20 PM PDT

Presiden Afrika Selatan Jacob Zuma. (FOTO ANTARA/REUTERS/Louafi Larbi)

Mengingat ada surat penangkapan terhadap Gaddafi, mereka yang menemukan dia mestinya menangkap lalu menyerahkan dia kepada ICC,"

Berita Terkait

Video

Cape Town (ANTARA News) - Ada "rasa tak nyaman" mengenai masa depan Libya, setelah terbunuhnya Muamar Gaddafi, kata Presiden Afrika Selatan, Jacob Zuma di Cape Town, Selasa.

"(Pembunuhan) itu telah menciptakan rasa tak nyaman mengenai situasi di Libya," kata Presiden Afrika Selatan tersebut dalam pertemuan sarapan bisnis di Cape Town.

Gaddafi dibunuh setelah ditangkap di dekat kota kelahirannya, Sirte. Zuma berpendapat akan lebih baik buat rakyat Libya seandainya Gaddafi ditangkap dan diadili.  Penahanan Gaddafi dapat mengungkap cara ia  memerintah Libya selama 42 tahun, kata Zuma.

"Zaman sekarang, dalam dunia  hak asasi, ada pengadilan untuk mengadili mereka yang melakukan kejahatan tertentu," kata Presiden tersebut.

"Orang yang memburu  mestinya menangkap dia ... Sayangnya, ia dibunuh," kata Zuma.

Ia mengatakan ia mulanya berharap Dewan Peralihan Nasional (NTC) Libya akan "menyatukan negeri tersebut".

Zuma mengatakan segera setelah kematian Gaddafi bahwa mestinya tidak dibunuh, tapi ditangkap dan diadili di Mahkamah Pidana Internasional (ICC).

"Mengingat ada surat penangkapan terhadap Gaddafi, mereka yang menemukan dia mestinya menangkap lalu  menyerahkan dia kepada ICC," kata Zuma.

Presiden Afrika Selatan tersebut juga mengatakan negaranya siap membantu Libya pasca-Gaddafi.
(C003)

Editor: Aditia Maruli

COPYRIGHT © 2011

Ikuti berita terkini di handphone anda di m.antaranews.com

Full content generated by Get Full RSS.

Partai-partai Nepal setujui perjanjian perdamaian

Posted: 01 Nov 2011 07:04 PM PDT

Kathmandu (ANTARA News) - Para pemimpin politik Nepal telah menyepakati, Selasa, perjanjian untuk merampungkan proses perdamaian lima tahun dan menggerakkan negara itu ke arah persatuan dan kestabilan setelah perang saudara yang berakhir pada 2006.

Partai-partai politik penting negara itu telah bertemu di tempat kediaman Perdana Menteri Baburam Bhattarai dan menandatangani perjanjian mengenai jumlah bekas pemberontak Maois yang akan diintegrasikan ke dalam militer negara itu -- masalah penting yang masih ada dalam proses tersebut, lapor AFP.

Mereka mengumumkan militer akan menerima 6.500 dari 19.000 pemberontak Maois yang memerangi pemerintah dalam konflik berdarah 10 tahun, dimana 16.000 orang telah tewas.

Parlemen, atau Majelis Konstituante, telah ditugasi untuk menulis konstitusi baru bagi republik muda itu, yang telah menyingkirkan monarkinya pada 2008, tapi partai-partai politik yang bersaing telah terperangkan dalam perselisihan mengenai piagam itu.

Perampungan proses damai itu dianggap sangat penting karena hal itu akan membuat persetujuan mengenai konstitusi jauh lebih mungkin.

Kelompok-kelompok terbesar -- Maois yang berkuasa, UML (Persatuan Marxis-Leninis), oposisi utama Kongres Nepal dan konglemerasi regional partai-partai Madeshi -- menyetujui pada Selasa untuk mempertahankan batas waktu 30 November bagi penyelesaian konstitusi.

Majelis telah memperpanjang tiga bulan setelah gagal mencapai konsensus mengenai dokumen itu, yang dianggap sebagai penting untuk meratakan jalan bagi pemilihan baru dan pembangunan pasca perang.

Perjanjian itu juga melibatkan partai-partai itu untuk membuat kemajuan dalam pembentukan komisi kebenaran dan rekonsiliasi serta badan lainnya untuk menyelidiki hilangnya hampir 1.200 orang pada saat pemberontakan Maois.

Euforia dan optimisme awal yang menyusuli berakhirnya perang saudara dan penghapusan monarki yang tidak populer segera itu telah memberi jalan pada kemarahan masyarakat dan frustrasi yang meningkat di salah satu negara termiskin di dunia itu.

Beberapa pengamat telah memperingatkan bahwa Bhattarai, yang memimpin koalisi banyak partai yang rapuh, akan menghadapi tugas berat di arena politik yang terpecah-belah di negara itu. (S008/C003)

Editor: B Kunto Wibisono

COPYRIGHT © 2011

Ikuti berita terkini di handphone anda di m.antaranews.com

Full content generated by Get Full RSS.

Republika Online

Republika Online


Yippi....Menyusui Turunkan Risiko Tekanan Darah Tinggi Ibu

Posted: 01 Nov 2011 08:18 PM PDT

REPUBLIKA.CO.ID, NEW YORK - Satu lagi hasil penelitian tentang manfaat menyusui dirilis. Berdasarkan penelitian yang dimuat di American Journal of Epidemiology edisi ternayar, para ibu yang menyusui dalam kurun waktu yang disarankan (6 - 12 bulan) memiliki risiko lebih rendah terkena tekanan darah tinggi di kemudian hari.

Penelitian, bagaimanapun, tidak menyimpulkan bahwa menyusui adalah alasan untuk menciptakan tekanan darah yang sehat. Tapi mereka menambah bukti bahwa menyusui mungkin memiliki manfaat tidak hanya bagi bayi, tapi untuk ibu juga.

Secara umum, para ahli merekomendasikan bahwa bayi diberikan ASI eksklusif selama enam bulan pertama mereka, kemudian terus mendapatkan ASI bersama dengan makanan padat sampai mereka berusia satu tahun.

Menyusui bermanfaat  melindungi bayi terhadap penyakit-penyakit umum tertentu, seperti diare dan infeksi telinga bagian tengah. Tapi ada juga beberapa bukti bahwa menyusui dapat menurunkan risiko ibu dari beberapa masalah kesehatan.

Studi telah menemukan bahwa wanita yang menyusui memiliki risiko rendah terkena diabetes, kolesterol tinggi, dan penyakit jantung di kemudian hari - meskipun tidak satupun dari mereka mampu membuktikan hubungan sebab-akibat kedua faktor itu.

Untuk studi baru, peneliti melihat korelasi antara pemberian ASI dan kemudian risiko tekanan darah tinggi. Penelitian ini melibatkan relawan 56 ribu perempuan AS yang memiliki setidaknya satu bayi.

Secara keseluruhan, studi menemukan, wanita yang telah menyusui selama setidaknya enam bulan kurang baru akan mengembangkan tekanan darah tinggi 14 tahun lebih lama ketimbang ibu yang bayinya meminum susu botol.

Hampir 8.900 wanita yang berpartisipasi dalam penelitian secara keseluruhan akhirnya didiagnosa dengan tekanan darah tinggi. Tetapi 22 persen lebih tinggi bagi perempuan yang tidak menyusui anak pertama mereka, dibandingkan wanita yang menyusui secara eksklusif selama enam bulan.

Namun, harus dilihat pula faktor-faktor seperti kebiasaan diet, olahraga, dan merokok.

Tidak ada temuan membuktikan bahwa pemberian ASI memberikan perlindungan jangka panjang terhadap tekanan darah tinggi, kata ketua peneliti, Dr Alison M Stuebe, dari University of North Carolina, Chapel Hill.

"Adalah masuk akal bahwa menyusui memiliki manfaat langsung," kata Stuebe. Penelitian atas hewan telah menemukan bahwa hormon oksitosin, yang terlibat dalam menyusui, memiliki efek langsung pada tekanan darah.

"Perempuan juga cenderung memiliki penurunan tekanan darah jangka pendek  segera setelah menyusui," tambah Stuebe.

Full content generated by Get Full RSS.

Jangan 'Kalap' Santap Daging Kurban...Ingat GERD Mengintai

Posted: 01 Nov 2011 04:19 AM PDT

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA - Sebentar lagi kita merayakan  Hari Raya Idul Adha. Seperti biasa, jika Anda berkurban, Anda akan mendapat bagian daging kurban.

Namun ingat, mengonsumsi daging berlebihan dan ditambah tidak memperhatikan waktu yang tepat dalam mengkonsumsinya dapat membawa dampak yang tidak sehat untuk pencernaan kita.  

Praktisi Klinis, dr Ari Fahrial Syam SpPD-KGEH  MMB menjelaskan daging mengandung zat gizi terutama protein  dan lemak hewani. Kedua zat gizi ini merupakan zat gizi penting untuk tubuh kita.

Menurut Konsultan Gastroenterologi RSCM ini, masalah akan timbul jika daging ini dikonsumsi berlebihan dan juga dengan waktu yang tidak tepat. Berbagai penyakit pencernaan akan tercetuskan setelah kita mengonsumsi daging yang berlebihan baik ganggguan pada saluran cerna atas maupun gangguan saluran cerna bawah. Salah satunya penyakit GERD (Gastroesophageal Reflux Disease).

GERD merupakan salah satu penyakit yang bisa terinduksi akibat makan lemak yang berlebihan dalam waktu singkat. Saat ini, lanjutnya, penyakit ini ditemui sekitar 20 persen dari kasus pasien dengan sakit maag yang diendoskopi saluran cerna atas.

Pasien dengan GERD biasanya merasakan panas pada dada seperti terbakar (heart burn). Pasien GERD juga merasakan ada sesuatu yang balik arah dari lambung naik ke atas (regurgitasi), dan mulut terasa pahit. "Pasien dengan GERD bisa merasakan keluhan lain seperti nyeri di ulu hati, kembung, begah dan sering sendawa," katanya.

Ari menjelaskan beberapa tips agar kita terhindar dari GERD tetapi tetap mengonsumsi daging, yakni jangan mengonsumsi daging secara berlebihan dalam waktu singkat. Selain itu, jangan tidur dalam waktu dua jam setelah makan.  "Langsung tidur setelah makan akan memudahkan isi lambung termasuk asam lambung akan berbalik arah kembali ke kerongkongan," ungkapnya.

Full content generated by Get Full RSS.

KOMPASentertainment

KOMPASentertainment


Wali: Ulang Tahun Tanpa Foya-foya

Posted: 01 Nov 2011 02:21 PM PDT

KOMPAS IMAGES/BANAR FIL ARDHI

Personel grup musik Wali, Tommy, Apoy, Faank, dan Ovie (kiri ke kanan) saat peluncuran album terbaru mereka yang berjudul Aku Bukan Bang Toyib, di Kantor Nagaswara, Jakarta, Jumat (17/6/2011). Album berisi sepuluh lagu, di antaranya Aku Bukan Bang Toyib dan Doaku Untukmu Sayang.

BEKASI, KOMPAS.com -- Wali, band yang mendendangkan lagu "Aku Bukan Bang Toyib", kini genap berusia 12 tahun. Mereka telah melewati suka-duka dalam mengarungi persaingan keras industri musik Indonesia dan berhasil dengan karya-karya mereka.

Band dengan personel-personel Apoy (gitaris), Faank (vokalis), Tommy (drum), dan Ovie (keyboard) ini merayakan ulang tahun mereka bersama para penggemar mereka, yang disebut para wali, dengan menggelar konser di Centra Bisnis Harapan Indah, Pondok Ungu, Bekasi, Jawa Barat, Senin (31/10/2011) malam. Bagi mereka, konser itu merupakan konser yang paling melelahkan.

"Buat kami ini live concert, live di TV, yang paling melelahkan, dan itu hanya hitungan menit untuk ganti baju. Mohon maaf, kalau konser ini ada yang kurang-kurangnya. Semoga dengan konser ini kami tambah semangat," ujar Apoy, usai konser tersebut.

Apoy mengatakan bahwa Wali tidak ingin merayakan ulang tahun itu dengan berfoya-foya. Ia juga tak mau mengatakan bahwa ulang tahun tersebut merupakan sesuatu yang spesial. Namun, ia berharap Wali terus ada dan berkarya.

Faank menambahkan bahwa Wali tidak mau ngoyo mengejar target. Mereka juga tak pernah berambisi untuk mengejar sesuatu. "Sampai sekarang mengalir-mengalir saja. Tapi, ada satu sih, menikahkan Ovie," ucapnya lalu tertawa.

Dalam karier bermusik, Wali telah menuai sukses. Mereka mencetak sejumlah hit, di antaranya "Orang Bilang" (2008), "Cari Jodoh" (2009), "Mari Sholawat" (2009), Baik-baik Sayang (2009), dan "Aku Bukan Bang Toyib" (2011). (Willem Jonata)

Full content generated by Get Full RSS.

Dokumenter Indonesia Menang Festival Film Internasional

Posted: 01 Nov 2011 02:11 PM PDT

NEW CALEDONIA, KOMPAS.com -- Film dokumenter Indonesia menang dalam Festival Film Internasional Anuu-ru Aboro di New Caledonia, Prancis, untuk kategori film dokumenter pendek. Film berjudul Heaven for Insanity (Le Ciel pour Folie) ini disutradarai oleh Dria Soetomo, produser program berita KompasTV dan diproduksi oleh ECCO Films.

Sebelumnya, film berdurasi 33 menit ini telah dipertontonkan di berbagai festival film internasional lain, seperti Rotterdam International Film Festival, IDFA Amsterdam dan Melbourne Internasional Film Festival sebagai official selection.

Pemutaran film Heaven for Insanity mendapat sambutan yang baik dari penonton yang memenuhi ruang Mediatheque, tempat pemutaran film. Sesi tanya-jawab dengan sutradara film terpaksa dilanjutkan di luar ruangan karena banyaknya pertanyaan dari para penonton.

Selain memutar film Indonesia, festival ini juga merayakan Malam Indonesia, yang diisi dengan tarian dan nyanyian oleh warga New Caledonia keturunan Indonesia. Etnis keturunan Indonesia tercatat mencapai hampir tiga persen dari total populasi.

Anuu-ru Aboro Festival International du Cinema des Peuple berlangsung 20-30 Oktober 2011 di Poindimie, Provinsi Utara, New Caledonia, wilayah seberang laut Prancis. Nama Anuu-ru Aboro merupakan bahasa suku setempat, Kanak.

Tahun ini, Festival Film Anuu-ru Aboro memutar sekitar 72 film baik fiksi maupun dokumenter, dalam kategori pendek, menengah dan panjang dari berbagai negara. Festival Film Annu-ru Aboro New Caledonia diadakan setiap tahun pada Oktober untuk memperkenal film-film internasional kepada masyarakat setempat, sekaligus mempromosikan Provinsi Utara New Caledonia.

Full content generated by Get Full RSS.

KOMPAS.com - Internasional

KOMPAS.com - Internasional


Air Asia dan JetStar Dapat Saigan Baru

Posted: 02 Nov 2011 03:57 AM PDT

Air Asia dan JetStar Dapat Saigan Baru

| Egidius Patnistik | Rabu, 2 November 2011 | 10:57 WIB

SINGAPURA, KOMPAS.com -  Singapore Airlines meluncurkan sebuah penerbangan murah jarak jauh baru yang disebut "Scoot" yang akan menawarkan tarif tiket 40 persen lebih rendah dari penerbangan berlayanan penuh.

Scoot diharapkan akan mulai operasi pada pertengahan 2012 dengan tujuan Australia dan China. Kota-kota tujuan akan diumumkan bulan depan, kata para pejabat maskapai penerbangan itu. Maskapai baru itu akan punya armada awal berupa empat unit pesawat Boeing 777, yang dibeli dari perusahaan induknya, Singapore Airlines (SIA). Total investasi awal untuk pembelian itu bernilai 223 juta dollar, demikian menurut laporan CNN, Selasa (1/11/2011).

Maskapai baru itu berupaya untuk menciptakan identitas merek yang kuat dengan nama yang tidak biasa. CEO "Scoot", Campbell Wilson, mengatakan, nama maskapai itu pendek, tajam dan menonjol. "Sebuah maskapai penerbangan dengan attitude yang berbeda. Orang dengan attitude yang berbeda - Scootitude," kata Wilson.

Wilson kepada wartawan mengatakan bahwa segmen budget travel (perjalanan dengan anggaran terbatas) telah tumbuh "dari sesuatu yang tiada" hingga menjadi hampir seperempat dari lalu lintas penumpang yang melalui Bandara Changi Singapura dalam waktu kurang dari satu dekade. "Mereka dari pasar kelas bawah yang tumbuh jauh lebih cepat dari sektor premium. Agar SIA bisa tumbuh, mereka sudah menyadari bahwa mereka harus terjun ke segmen ini," kata Brendan Sobie, analis senior CAPA, Centre for Aviation, sebuah perusahaan penerbangan global yang berbasis di Australia.

Di segmen itu "Scoot" akan bersaing dengan AirAsia X -perusahaan penerbangan murah jarak jauh yang berbasis di Malaysia- dan dengan JetStar -maskapai penerbangan murah yang berbasis di Singapura, yang merupakan anak perusahaan Qantas, Australia. Singapore Airlines juga merupakan pemegang saham mayoritas di Tiger Airways, maskapai penerbangan murah yang berbasis di Singapura yang melayani rute Asia.

Full content generated by Get Full RSS.

Petempur Libya Saling Serang

Posted: 02 Nov 2011 03:28 AM PDT

TRIPOLI, KOMPAS.com - Sejumlah kelompok petempur Libya terlibat dalam baku tembak di sebuah rumah sakit besar di Tripoli, kepala keamanan rumah sakit itu mengungkapkan, Selasa (1/11/2011).

Kejadian ini merupakan salah satu pertikaian yang dipicu persoalan pribadi paling serius di antara para petempur revolusioner Libya sejak tumbangnya rezim Moammar Khadafy bulan lalu.

Saat ini senjata membanjiri Libya dan pemerintah transisi Libya, Dewan Transisi Nasonal (NTC) sudah berjanji untuk mengumpulkan senjata-senjata itu dari para petempur begitu revolusi yang berlangsung selama delapan bulan itu berakhir.

Namun pemerintah baru Libya belum bisa melakukannya karena para komandan gerilyawan-gerilyawan itu saling bersaing. Masing-masing enggan menyerahkan senjata lebih dulu.

Baku tembak itu terjadi antara petempur dari Misrata melawan petempur Zlitan pada Minggu (30/10/2011). Seorang petempur Zlitan tewas dan seorang Misrata terluka yang oleh rekan-rekannya kemudian dilarikan ke Rumah Sakit Pusat Tripoli, kata Abdel Nasser al-Mohandes, kepala keamanan rumah sakit itu.

Ternyata para petempur Zlitan mengikuti kelompok Misrata ke rumah sakit. Salah seorang di antaranya menyelinap ke bagian dalam rumah sakit dan melepaskan rentetan tembakan yang tampaknya untuk menghabisi lawannya yang terluka itu.

Baku tembak terjadi lagi di rumah sakit itu keesokan harinya. Kejadian ini melukai empat orang terluka, kata al-Mohandes. Dikatakannya, tiga petempur Zintan ditahan dan mereka dalam kondisi mabuk.

Pekan lalu, seorang perempuan asal Abu Salim, kawasan pro-Khadafy di Tripoli, tewas setelah terlibat perselisihan dengan seorang gerilyawan Zlitan.

Para pemimpin sementara Libya menyatakan sudah berusaha meminimalkan peredaran senjata api. Menurut mereka, rakyat Libya memiliki hubungan kekerabatan yang erat berdasarkan hukum suku.

Juru bicara pemerintah Abdel-Hafiz Ghoga mengatakan, pihaknya terus memonitor berbagai insiden yang terjadi dan tidak akan menoleransi yang disebutnya "penyimpangan". Namun Ghoga tidak mengungkap langkah-langkah yang akan diambil untuk mengatasi masalah itu.

Full content generated by Get Full RSS.

Utusan Online - Luar Negara

Utusan Online - Luar Negara


AS beku dana kepada UNESCO

Posted:

AS beku dana kepada UNESCO

AS beku dana kepada UNESCO

WASHINGTON 1 Nov. - Amerika Syarikat (AS) semalam mengumumkan untuk menghentikan dana kepada Pertubuhan Pendidikan, Saintifik dan Kebudayaan Bangsa-Bangsa Bersatu (UNESCO) selepas badan dunia itu memperakui Palestin sebagai anggota penuh kumpulan tersebut.

Jurucakap Jabatan Negara AS, Victoria Nuland berkata, ini kerana keputusan itu melangkaui proses perjanjian damai Palestin dan Israel yang masih dalam proses perbincangan.

Katanya, keputusan UNESCO memperakui Palestin sebagai anggotanya juga adalah keputusan yang tidak matang, silap dan menjejaskan matlamat AS dalam proses perjanjian damai itu.

''Ekoran itu, AS akan menahan dana sebanyak AS$60 juta (RM186 juta) yang sepatutnya disalurkan bulan ini.

''Namun, walaupun begitu, AS akan tetap mengekalkan keahlian dalam UNESCO,'' katanya.

Semalam, UNESCO memperakui Palestin sebagai anggota penuhnya dengan 107 negara menyokong, 14 menolak termasuk AS, Jerman, Israel dan Kanada manakala 49 negara lagi berkecuali.

Ia sekali gus dilihat sebagai jalan mudah Palestin untuk 'mengejar' impian mendapatkan keahlian penuh dalam Pertubuhan Bangsa-Bangsa Bersatu (PBB).

Bagaimanapun, usaha itu ditentang keras Israel dengan AS menyatakan akan menggunakan kuasa veto dalam Majlis Keselamatan untuk menghalang Palestin memperoleh pengiktirafan tersebut.

Sebanyak 22 peratus dana kepada UNESCO disumbangkan oleh AS. UNESCO merupakan badan dunia pertama yang mengiktiraf Palestin sebagai anggotanya sejak Presiden Mahmoud Abbas membuat permohonan itu kepada PBB pada 23 September lalu.

Dalam pada itu, Menteri Luar Kanada, John Baird berkata, Kanada melahirkan rasa tidak puas hati terhadap keputusan UNESCO dan akan mempertimbangkan keanggotaannya dalam badan dunia itu. - AFP/AP/REUTERS

Full content generated by Get Full RSS.

Pihak berkuasa Bangkok ditekan kemarahan mangsa banjir

Posted:

Pihak berkuasa Bangkok ditekan kemarahan mangsa banjir

Pihak berkuasa Bangkok ditekan kemarahan mangsa banjir

BANGKOK 1 Nov. - Pihak berkuasa Bangkok hari ini mendakwa mereka tidak dapat meredakan krisis banjir bagi setiap orang di ibu negara Thailand ini, sementara kemarahan dan penderitaan penduduk di kawasan yang ditenggelami air meningkat kerana tiada bantuan daripada kerajaan.

Walaupun kawasan tengah Bangkok sehingga kini terselamat daripada banjir, keadaan begitu genting di beberapa kawasan sekitarnya, di mana penduduk meluahkan kemarahan kerana rumah-rumah mereka dikorbankan untuk menyelamatkan bahagian tengah ibu negara.

Pihak berkuasa pusat dan tempatan berbalah berhubung setinggi mana pintu-pintu air di pinggir utara Bangkok patut dinaikkan bagi membolehkan air mengalir, kata Gabenor Bangkok, Sukhumbhand Paribatra.

Katanya, beberapa kawasan lain di bandar raya ini, termasuk kawasan perindustrian, akan dilanda banjir jika terlalu banyak air dibenarkan mengalir.

"Seperti ahli politik lain, saya mengasihi rakyat tetapi kadang-kadang saya perlu bertegas dengan tuntutan golongan minoriti demi menjaga kepentingan majoriti, dan saya tidak boleh tunduk kepada setiap tuntutan," kata Sukhumbhand.

Pusat bandar Bangkok terselamat daripada banjir buruk selepas benteng di sepanjang Sungai Chao Phraya menghalang limpahan air semasa air pasang dari Teluk Siam pada hujung minggu lalu.

Bagaimanapun di daerah barat seperti Bang Phlat, hanya lima kilometer dari pusat bandar Bangkok, rumah-rumah rosak teruk dan jalan bertukar menjadi terusan air kotor, dan penduduk pula tidak mendapat bantuan pihak berkuasa.

"Saya mahu pihak kerajaan datang untuk membantu kami, kerana kami sudah meminta bantuan seperti bot, makanan, ubat-ubatan tetapi tidak menerima apa-apa," kata Pailin Sontana, 58, ketika meredah air keruh setinggi paras pinggang.

Namun jurucakap Pentadbiran Metropolitan Bangkok (BMA), Jate Sopitpongstorn berkata, mereka tidak dapat membantu semua orang 'kerana penduduk enggan meninggalkan rumah mereka dan berpindah ke pusat perlindungan yang kami sediakan'.

"Kami mempunyai bilangan bot dan kenderaan tentera yang terhad dan tidak dapat pergi ke setiap jalan untuk mengagihkan bekalan makanan dan air tiga kali sehari," katanya. - AFP

Full content generated by Get Full RSS.

ANTARA - Berita Terkini

ANTARA - Berita Terkini


Keramik Bali punya pangsa pasar ekspor tersendiri

Posted: 01 Nov 2011 07:10 PM PDT

Denpasar (ANTARA News) - Keramik produksi Bali memanfaatkan rancangan bernilai seni sehingga hasilnya kelihatan unik dan antik memiliki pangsa pasar tersendiri di luar negeri, maka tidak terpengaruh dengan ada barang sejenis keluaran China di pasaran ekspor.

Keramik keluaran China yang ada di pasaran bukan merupakan ancaman atau saingan bagi matadagangan sejenis, terbukti realisasi ekspor keramik produksi daerah ini bertambah terus, kata Kasi Ekspor Disperindag Bali, Putu Bagiada SE di Denpasar Rabu.

Ia menyebutkan, realisasi perdagangan luar negeri keramik buatan tangan-tagan terampil pengrajin Bali sudah mencapai harga 1,6 juta dolar AS selama Januari-September 2011, mengalami kenaikan 68 persen jika dibandingkan periode sama 2010 hanya 960 ribu dolar.

Pasaran keramik produksi Bali masih mendapat posisi pada konsumen mancanegara, mengingat kondisi ekonomi global yang belum kondusif saja, realisasi perolehan devisa dari keramik ada peningkatan yang lumayan banyak prosentasenya, kata dia.

Perabotan rumah tangga sejenis mangkok, piring, tempat bunga berbahan baku keramik produksi Pulau Dewata masih mendapat posisi pada konsumen luar negeri, terutama ke Jepang, Amerika Serikat, Australia, dan negara Eropa lainnya.

Keramik Bali berupa perabotan rumah tangga banyak dipesan pengusaha hotel luar negeri, terutama ke Jepang, walau jumlahnya kecil-kecilan, kata Made Sulasih, petugas pemasaran keramik dari perusahaan aneka kerajinan di Denpasar.

Ia mengatakan, keramik keluaran China memang bagus, namun harganya mahal sehingga kurang mampu bersaing di pasaran, oleh sebab itu keramik Indonesia termasuk yang diproduksi pengrajin Bali memiliki nilai seni dan harga terjangkau.

Ini yang disenamgi konsumen luar negeri, tutur wanita professional itu sambil menjelaskan bahwa turis asing yang banyak datang berlibur ke Bali ada pula yang membeli untuk pajangan di ruang kerja, keluarga bahkan sebagai pajangan di ruang tamu.

Wisatawan mancanegara yang datang ke Bali umumnya membeli keramik buatan pulau Dewata, disamping kelihatan unik dan antik harganya terjangkau, lain halnya keluaran China yang dinilai haragnya mahal kualitas tidak jauh berbeda dengan yang di produksi di Bali.

Kondisi itu terjadi maka tidak perlu khawatir akan membanjirnya keramik luar negeri ke Bali. Indonesia juga merupakan produsen keramik terbesar dunia ke-6 setelah China, Italia, Spanyol, Turki dan Brasilia. (ANT)

Editor: B Kunto Wibisono

COPYRIGHT © 2011

Ikuti berita terkini di handphone anda di m.antaranews.com

Full content generated by Get Full RSS.

Partai-partai Nepal setujui perjanjian perdamaian

Posted: 01 Nov 2011 07:04 PM PDT

Kathmandu (ANTARA News) - Para pemimpin politik Nepal telah menyepakati, Selasa, perjanjian untuk merampungkan proses perdamaian lima tahun dan menggerakkan negara itu ke arah persatuan dan kestabilan setelah perang saudara yang berakhir pada 2006.

Partai-partai politik penting negara itu telah bertemu di tempat kediaman Perdana Menteri Baburam Bhattarai dan menandatangani perjanjian mengenai jumlah bekas pemberontak Maois yang akan diintegrasikan ke dalam militer negara itu -- masalah penting yang masih ada dalam proses tersebut, lapor AFP.

Mereka mengumumkan militer akan menerima 6.500 dari 19.000 pemberontak Maois yang memerangi pemerintah dalam konflik berdarah 10 tahun, dimana 16.000 orang telah tewas.

Parlemen, atau Majelis Konstituante, telah ditugasi untuk menulis konstitusi baru bagi republik muda itu, yang telah menyingkirkan monarkinya pada 2008, tapi partai-partai politik yang bersaing telah terperangkan dalam perselisihan mengenai piagam itu.

Perampungan proses damai itu dianggap sangat penting karena hal itu akan membuat persetujuan mengenai konstitusi jauh lebih mungkin.

Kelompok-kelompok terbesar -- Maois yang berkuasa, UML (Persatuan Marxis-Leninis), oposisi utama Kongres Nepal dan konglemerasi regional partai-partai Madeshi -- menyetujui pada Selasa untuk mempertahankan batas waktu 30 November bagi penyelesaian konstitusi.

Majelis telah memperpanjang tiga bulan setelah gagal mencapai konsensus mengenai dokumen itu, yang dianggap sebagai penting untuk meratakan jalan bagi pemilihan baru dan pembangunan pasca perang.

Perjanjian itu juga melibatkan partai-partai itu untuk membuat kemajuan dalam pembentukan komisi kebenaran dan rekonsiliasi serta badan lainnya untuk menyelidiki hilangnya hampir 1.200 orang pada saat pemberontakan Maois.

Euforia dan optimisme awal yang menyusuli berakhirnya perang saudara dan penghapusan monarki yang tidak populer segera itu telah memberi jalan pada kemarahan masyarakat dan frustrasi yang meningkat di salah satu negara termiskin di dunia itu.

Beberapa pengamat telah memperingatkan bahwa Bhattarai, yang memimpin koalisi banyak partai yang rapuh, akan menghadapi tugas berat di arena politik yang terpecah-belah di negara itu. (S008/C003)

Editor: B Kunto Wibisono

COPYRIGHT © 2011

Ikuti berita terkini di handphone anda di m.antaranews.com

Full content generated by Get Full RSS.

Sindikasi international.okezone.com

Sindikasi international.okezone.com


Obesitas, Le Le Coba Bertahan Hidup

Posted: 01 Nov 2011 07:19 AM PDT

BEIJING - Tubuhnya yang besar dan tambun untuk anak seusianya, tidak membuat Le Le berkecil hati. Anak yang menderita kegemukan tubuh atau obesitas ini, berusaha untuk hidup normal seperti anak-anak lainnya.


Dengan susah payah, bocah berusia 10 tahun ini menaiki tangga rumah sakit untuk menjalani perawatan. Tampak keringat menyusur di dahinya, sementara napas terdengar terengah-engah tanda dirinya sudah lelah.


Tetapi dirinya terus berusah terlihat normal di depan para dokter dan perawat yang bertanya keadaannya. "Baik, baik," ucap Le Le saat ditanya keadaannya oleh dokter seperti dikutip China Daily, Selasa (1/11/2011).


Pada kenyataannya, bocah yang memiliki berat 155 kilogram ini jauh dari baik. Meskipun dia berusaha keras. Lewat perawatan yang sudah berjalan selama satu bulan lebih di Rumah Sakit Huakang, berat badan Le Le saat ini sudah berkurang 10 kilogram.


"Dia tampak jauh lebih terbuka dan bersedia berbicara kepada kami," ungkap dokter Niu Guichen yang merawatnya sejak 3 Oktober lalu. 


Menurut dokter tersebut Le Le sebelumnya hanya tidur di kursi roda dan tidak berusaha sedikitpun untuk berkomunikasi. Kondisi saat ini membuktikan bahwa Le Le mulai berubah dari sisi sifat dan bahkan terus berusaha untuk hidup normal.

(faj) Full content generated by Get Full RSS.

Warga Bangkok Bentrok dengan Polisi

Posted: 01 Nov 2011 06:04 AM PDT

BANGKOK - Demi menenangkan warga yang marah akibat rumah mereka terus-menerus terendam air di Bangkok. Pemerintah setempat membuat pintu air demi mengurangi volume air yang memenuhi rumah mereka.


Sebelumnya, warga yang tingga di luar pintu air Kanal Sam Wa, menggunakan palu untuk membobol pintu air tersebut. Aksi ini menimbulkan perlawanan dari pihak kepolisian dan memicu bentrokan antara warga dengan polisi. Demikian diberitakan Radio Australia News, Selasa (1/11/2011).


Warga terpaksa melakukan hal tersebut karena mereka ingin meringankan beban mereka akibat banjir. Hingga saat ini, tinggi air dikabarkan mencapai setinggi dada orang dewasa padahal di saat bersama Bangkok sendiri sudah mulai mengering.


Pemerintah pusat pun sepakat untuk membuka pintu air, meskipun tidak terlalu besar. Paling tidak, upaya mereka dapat mengurangi beban air dari warga yang tinggal di luar kanal Sam Wa.


Tetapi pembukaan pintu air ini menurut Deputi Gubernur Bangkok harus diawasi dengan ketat. Menurutnya pintu air yang dibuka ini dapat memberikan ancaman baru bagi sekira 19 distrik di Bangkok yang sebelumnya direndam air.


Seperti diketahui, 19 distrik tersebut saat ini sudah dianggap 80 persen bebas dari air. Tetapi dengan dibukanya pintu air, dikhawatirkan dapat melepaskan air dari kanal utama dan dapat membawa air masuk ke tengah kota.


Wilayah pemukiman di utara Bangkok serta warga yang tinggal di sebelah barat Sungai Chao Phraya memang menjadi daerah terparah yang dilanda banjir.


Air tampak terus meluap dari sungai dan mengarah wilayah bersejarah di Bangkok. Tetapi, tembok pelindung banjir yang sebelumnya dibangun untuk mencegah gelombang tinggi laut masuk ke dalam Bangkok, seperti menunjukan pengaruhnya.


Sejumlah air sempat masuk ke dalam Istana Kerajaan. Tetapi prajurit Thailand dan relawan berhasil mempompa air tersebut keluar dari wilayah istana. 

(faj) Full content generated by Get Full RSS.

Berita Harian: Dunia

Berita Harian: Dunia


Jepun perlu 30 tahun tutup loji Fukushima

Posted: 31 Oct 2011 04:17 PM PDT

Dunia

REAKTOR unit 1 loji Fukushima ditutup   lapisan pelindung ketika laporan mengatakan pihak berkuasa   masih menghadapi masalah  mengatasi kebocoran radiasi.

REAKTOR unit 1 loji Fukushima ditutup lapisan pelindung ketika laporan mengatakan pihak berkuasa masih menghadapi masalah mengatasi kebocoran radiasi.

Kebocoran radiasi masih belum dikawal sepenuhnya

TOKYO: Jepun memerlukan sekurang-kurangnya 30 tahun untuk menutup dengan selamat loji kuasa nuklear Fukushima Dai-ichi yang rosak selepas dilanda tsunami walaupun ia sudah kurang melepaskan radiasi berbanding sebelumnya dan disifatkan sebagai stabil.

Kes loji terbabit adalah kemalangan nuklear terburuk di dunia sejak Chernobyl pada 1986. Ia rosak teruk berikutan gempa bumi dan tsunami yang melanda Jepun pada 11 Mac lalu. Ia juga dilanda masalah kehilangan kuasa, melebur dan letupan yang melepaskan bahan radioaktif hingga memaksa berpuluh ribu penduduk berpindah dari situ.

Sementara itu, pegawai berkata loji terbabit, kira-kira 240 kilometer ke timur laut Tokyo sudah stabil manakala seorang pakar yang dinamakan Suruhanjaya Kuasa Atom Jepun berkata, mereka akan mengambil masa sehingga 30 tahun atau lebih untuk memastikan ia benar-benar selamat.

Panel terbabit membuat jangkaan itu dalam satu draf laporan yang akan siap akhir tahun ini. Draf berkenaan dimuatkan dalam halaman web suruhanjaya terbabit hujung minggu lalu.

Pekerja loji masih lagi berhadapan dengan masalah untuk mengatasi kebocoran radiasi dari loji terbabit, walaupun kadarnya dikatakan semakin berkurangan.
Panel berkenaan berkata, ia mengambil masa 10 tahun untuk membuang bahan api nuklear selepas kemalangan loji nuklear Three Mile Island pada 1979 di Amerika Syarikat dan menyifatkan proses di Fukushima lebih sukar dan mengambil masa yang panjang.

Ia juga dijangka menelan banyak belanja. Satu laporan Sabtu lalu dalam akhbar Yomiuri menyebut pakar percaya proses terbabit akan membabitkan kos bernilai lebih 1.5 trilion yen (RM58 bilion).

Gempa bumi kuat dan tsunami pada Mac lalu menyebabkan tiga daripada enam reaktor loji terbabit lebur. Letupan juga memusnahkan bangunan mereka selain Unit 4 berhampirannya.

Pegawai di Tokyo Electric Power Co, syarikat yang mengendalikan loji terbabit berkata, mereka berjaya menyejukkan reaktor yang musnah, mencapai matlamat dipanggil 'cold shutdown'.

Tetapi, pembaikan lanjut dan langkah keselamatan masih lagi dijalankan. Panel itu berkata pengalihan rod kuasa di Fukushima tidak akan bermula sehingga 2021.

Sebagai langkah keselamatan, satu daripada unit yang musnah kini memiliki satu gantian daripada bahan kedap udara yang direka untuk mempertahankan partikel radioaktif dalam bangunan berkenaan. Kaedah yang sama juga dirancang untuk bangunan lain.

Pegawai kerajaan juga perlu berhadapan dengan usaha menghalang kebocoran di kawasan sekitar loji. Zon sekitar 20 kilometer di kawasan loji terbabit masih terjejas.

Ketika masalah buruk hampir berakhir, penemuan kawasan radiasi terbaru di dalam dan sekitar Tokyo mencetuskan kebimbangan penduduk di sana di mana ramai ibu bapa sering menjalankan pemeriksaan radiasi di kawasan kejiranan mereka.

Dalam kebanyakan kes, bacaan berada di bawah had tahunan yang diterima di peringkat antarabangsa tetapi pengkritik berkata, standard berkenaan melebihi had Jepun sebelum kemalangan dan kerajaan perlu memperhebat usaha menghalang radiasi terus bocor. – AP

Full content generated by Get Full RSS.

10 letupan bom gegar selatan Thai

Posted: 31 Oct 2011 04:16 PM PDT

Dunia

SUNGAI GOLOK: Lima daerah selatan Thailand digegarkan 10 serangan bom dalam masa sejam petang kelmarin, dipercayai dilakukan dua beradik, Suhaidi dan Roslan Kubaru yang menjadi buruan polis negara ini sejak kejadian letupan bom di Sungai Golok mengorbankan tujuh nyawa termasuk enam rakyat Malaysia, sebulan lalu.

Lima daerah berkenaan ialah Sungai Golok; Sungai Padi; Yi-ngo; Takbai dan Rueso. Bagaimanapun, dalam kejadian yang berlaku antara jam 5.50 petang dan 6.20 petang waktu tempatan itu, tiada kematian atau kecederaan dilaporkan.

Seorang rakyat Malaysia, Wong Tian, 63, yang dilaporkan menginap di Hotel Inter Tower berhampiran dengan kejadian letupan bom di Sungai Golok dipercayai meninggal dunia secara mengejut awal pagi kelmarin yang dipercayai tiada kaitan dengan pengeboman itu. Sementara itu, Timbalan Pegawai Daerah Sungai Golok, Santi Chuduant, berkata, kejadian serangan bom di Sungai Golok itu berlaku di sebuah kedai menjual alat mainan di Jalan Wangwiwat, jam 6.30 petang kelmarin.

"Dua orang dipercayai menaiki motosikal memasuki kedai berkenaan dan meletakkan tin air buahan yang dipercayai bom buatan sendiri di dalam kedai berkenaan.

"Sepuluh minit kemudian, bom itu meletup tanpa mencederakan sesiapa," katanya ketika ditemui di sini semalam.

Seorang saksi, Nuratikah Jamaluddin, 22, pembantu kedai kasut berhampiran kedai mainan yang kena letupan bom itu berkata, dia sedang melayan pelanggan sebelum terdengar bunyi letupan kuat.
"Saya lihat orang ramai bertempiaran lari dan kedai mainan itu musnah," katanya. Pada 17 September lalu, enam rakyat Malaysia termasuk seorang budak lelaki berusia tiga tahun maut di Sungai Golok dalam letupan bom disifatkan terbesar pada tahun ini.

Dua beradik Suhaidi dan Roslan, yang mempunyai kerakyatan Thailand dan Malaysia diburu pihak berkuasa Thailand kerana disyaki terbabit dalam pengeboman di situ.

Mereka disyaki anggota kumpulan pengedar dadah terbesar di selatan Thailand, juga dipercayai terbabit dalam kejadian pengeboman pada Ogos dan September 2009 di kawasan sama.

Difahamkan, dalam beberapa serangan bom terbaru, dua bom meletup di Takbai iaitu di sebuah kedai runcit dan berdekatan pagar sekolah di pusat bandar manakala di Rueso, empat letupan berlaku di kedai serbaneka 7-Eleven, kawasan jualan penjaja dan kedai runcit.

Di Yi-ngo, bom tangan dilemparkan ke arah rumah di diami seorang guru sekolah Ban Ku Wae, Kanuengnit Chusing manakala di Sungai Padi, letupan berlaku berhampiran stesen kereta api.

Full content generated by Get Full RSS.

KOMPAS.com - Nasional

KOMPAS.com - Nasional


Parkir Sembarangan di Maktab, Diangkut Petugas

Posted: 01 Nov 2011 10:36 AM PDT

MEKKAH, KOMPAS.com - Lima hari menjelang puncak ibadah Haji yang ditandai dengan kegiatan wukuf di Padang Arafah, kendaraan yang parkir sembarangan di sekitar pemondokan haji (maktab),  diderek oleh petugas.

Hal itu dilakukan untuk mempermudah keluar-masuk bus ke lokasi maktab, sehari sebelum kegiatan wukuf.

Wukuf tahun ini bertepatan dengan hari Sabtu (5/11) atau tanggal 9 Dzulhijah 1432 Hijriyah.

Menurut H Mustofa Kamal, pimpinan jemaah haji Regu 12 Kelompok Terbang 52, biasanya kendaraan yang diangkut petugas ditebus dengan denda uang sebesar 300 Riyal atau Rp 750.000 (1 Riyal dengan kurs Rp 2.500).

Menjelang kegiatan wukuf, tanggal 9 Dzulkhijah 1432 H, padang Arafah sudah ditutup.

Ketika wartawan Kompas Tjahja Gunawan Diredja melintasi jalan menuju kawasan Padang Arafah, Selasa (1/11/2011), para petugas nampak sudah berjaga-jaga di kawasan itu.

Kawasan yang sudah dinyatakan tertutup, jaraknya sekitar 2 kilometer menuju tempat pusat kegiatan wukuf.

Sebagian besar jemaah haji dari berbagai belahan duania, mengisi kegiatan sehari-harinya dengan beribadah ke Masjidil Haram, dan sebagian lagi melakukan ziarah. Ruas jalan menuju Masjidil Haram terpaksa ditutup bagi kendaraan, supaya lebih memperlancar arus jemaah yang akan keluar-masuk kawasan masjid.

Lautan umat manusia yang tengah melaksanakan rangkaian ibadah berjejal di seputar Ka'bah.

Pemandangan serupa juga terlihat di jalan-jalan keluar masuk Masjidil Haram. Toko-toko pakaian dan makanan di sekitar jalan itu, juga tak kalah sibuknya menawarkan dan melayani setiap kebutuhan para jemaah haji.

Sejumlah anggota jemaah haji Indonesia selain mengisi kegiatannya dengan beribadah ke Mesjidil Haram, juga melakukan ziarah.

Full content generated by Get Full RSS.

Moratorium Remisi Dianggap Hanya Pencitraan

Posted: 01 Nov 2011 10:36 AM PDT

JAKARTA, KOMPAS.com — Moratorium atau pemberhentian sementara pemberian remisi dan pembebasan bersyarat terhadap terpidana korupsi dinilai hanya sebatas pencitraan. Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Amir Syamsuddin dinilai sewenang-wenang menggunakan kekuasaannya demi kepentingan politik.

"Menteri telah menggunakan kekuasaan untuk kepentingan pencitraan, bukan untuk kepentingan hukum. Ini mesti ditolak masyarakat," kata advokat Maqdir Ismail saat dihubungi, Selasa (1/11/2011). Maqdir merupakan kuasa hukum terpidana kasus suap cek pelawat, Baharuddin Aritonang.

Pada 30 Oktober dia menerima pesan singkat dari kliennya yang mengaku telah bebas bersyarat. Namun, Maqdir mengaku tidak tahu apakah pembebasan bersyarat Baharuddin itu dibatalkan atau tidak.

Seperti diberitakan sebelumnya, terpidana kasus suap cek pelawat lainnya, Paskah Suzetta, tidak jadi bebas bersyarat. Kuasa hukum Paskah, Singap Panjaitan, mengatakan, pada hari seharusnya Paskah bebas bersyarat, pihaknya menerima telepon yang melarang anggota DPR 1999-2004 itu keluar Rumah Tahanan Cipinang.

"Mengapa tiba-tiba tidak jadi keluar? Padahal, sudah ditetapkan sebelumnya, 30 Oktober dia (Paskah) bebas bersyarat. Bukan hanya omongan, tapi ada surat dari Dirjen Pemasyarakatan, 12 Oktober, atas nama menteri bahwa Paskah secara administrasi dan subtansif, bebas bersyarat," kata Singap.

Maqdir menilai, moratorium remisi dan pembebasan bersyarat ini melanggar hak asasi manusia. Apalagi, belum ada payung hukum yang menaungi moratorium tersebut. "Ini kan haknya napi, sesuai dengan ketentuan undang-undang, ada PP (Peraturan Pemerintah), keputusan menteri, keputusan dirjen, ini bukan sesuatu yang dilarang secara hukum," ujarnya.

Sejak resmi menjabat sebagai menteri pada 19 Oktober, Amir Syamsuddin memberlakukan moratorium remisi dan pembebasan bersyarat terhadap koruptor. Saat ditanya payung hukum aturan tersebut, Senin (31/10/2011) kemarin, Amir hanya menjelaskan bahwa itu adalah kebijakan kementerian. "Ini kebijakan," tegasnya.

Sejumlah kalangan menilai, moratorium ini inkonstitusional karena tidak memiliki dasar hukum. Saat dikonfirmasi hari ini, Juru Bicara Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Akbar Hadi mengatakan bahwa moratorium telah ditetapkan melalui surat edaran Dirjen Pemasyarakatan nomor PAS-HM.01.02-42 yang dikeluarkan pada 31 Oktober. Dalam waktu singkat, katanya, moratorium itu akan diperkuat melalui peraturan pemerintah dan peraturan menteri.

Full content generated by Get Full RSS.

Sindikasi celebrity.okezone.com

Sindikasi celebrity.okezone.com


MTV Bantah Artisnya Memperkosa Pakai Sikat Gigi

Posted: 01 Nov 2011 08:28 AM PDT

LOS ANGELES- Pihak MTV membantah keras tuduhan bintang reality show mereka di tayangan 'MTV The Real World' yang mengaku diperkosa memakai sikat gigi oleh peserta reality show lain.

Seperti dikutip dari Dailymail, Selasa (1/11/2011), bantahan serupa  juga disampaikan oleh rumah produksi Bunim/Murray Production. Menurut mereka, tudingan yang dilakukan Tonya bohong dan tidak punya dasar sama sekali.

Tonya juga mengajukan gugatan kepada MTV, Bunim/Murray Production dan dua peserta reality show, Kenneth Santucci dan Evan Starkman.

Tonya menuduh Evan dan Kenneth menusukan sikat gigi ke alat vitalnya ketika dirinya sedang pingsan di tayangan 'MTV The Real World' tahun 2009 lalu. Padahal, saat itu kamera sedang merekam aktivitas mereka. Kejadian itu terjadi ketika mereka syuting di Phuket, Thailand pada Mei 2009.

MTV dan rumah produksi ikut dilaporkan karena dianggap menyembunyikan kejadian hal itu. Menurut Tonya, pihak MTV dan rumah produksi tidak memecat Evan dan Kenneth yang sudah jelas-jelas melakukan tindakan tidak senonoh.(rik)

Full content generated by Get Full RSS.

Wina Benarkan Kekerasan yang Dilakukan Anji

Posted: 01 Nov 2011 07:23 AM PDT

JAKARTA- Wina Natalia membantah kabar Anji menghamili model Raline Syah. Namun, janda bos Trans TV, Wishnutama ini membenarkan kekerasan yang dilakukan Anji kepadanya.

"Sebenarnya saya berat harus mengungkapkan ini, tapi saya harus klarifikasi bahwa pernyataan saya di Twitter tentang kekerasan itu benar," tegas Wina saat ditemui ditemui di Menteng, Jakarta, Selasa (1/11/2011).

Seperti diberitakan sebelumnya, Wina menuding mantan kekasih Rini Wulandari itu sebagai pria yang tidak bertanggungjawab karena berselingkuh dengan perempuan lain yang kabarnya model video klip, Raline Syah. Pernikahan mereka yang harusnya digelar bulan depan batal.

Wina juga sudah menyampaikan curahan hatinya di akun Twitter miliknya. Selain menyebut sikap Anji yang suka berbohong, Wina juga menyebut Anji sering memukulnya. Berikut ini beberapa petikan ucapan Wina di Twitter.

@winatalia: Percuma sok bikin album tapi kelakuan kayak gitu @erdiAN_aJI ga usah manis di kata2 aja

@winatalia: @erdiAN_aJI | udh terbiasa hamili org dan ga tgg jwb

@winatalia: Pasangan yang baik tidak akan memukul

@winatalia: @erdiAN_aJI | gw dendam sama elo!

@winatalia: @erdiAN_aJI | menghamili? Membatalkan pernikahan krn raline?

@winatalia: @erdiAN_aJI | mau mukul gw lagi? Ato mau mempermalukan keluarga gw?(rik)

Full content generated by Get Full RSS.